Nadine Chandrawinata melahirkan anak kedua di Rumah Sakit Pondok Indah pada Minggu 1 Oktober 2023 silam. Anak kedua pasangan Nadine dan Dimas Anggara bernama Nadi Djala Anggara. Djala, Nadine dan Dimas memanggil si kecil. Namanya memang mirip dengan nama anak pertama mereka.
Melansir dari Instagram @nadinelist, terungkap sebelum Djala lahir, Nadine bersama Dimas dan anak pertama mereka Nadi Djiwa Anggara sangat semangat dan kompak untuk menyambut kelahiran anggota baru dalam keluarga mereka.
Nadine dan Dimas mengajak Djiwa datang ke rumah sakit jelang adiknya lahir. Djiwa juga sudah diperkenalkan Nadine dan Dimas jika ia akan menjadi kakak dan memiliki seorang adik. Nampak dalam foto-foto Djiwa sambil menggendong boneka di atas tempat tidur.
Nadine Chandrawinata mengatakan jika memang ia dan Dimas sengaja untuk mengajak Djiwa untuk menyambut Djala lahir. “Kami mencoba melibatkan Djiwa dalam persiapan kedatangan Djala, dari pemilihan bonekanya, warna rajutan yang dibikin sama oma sampai pemilihan kain nusantara untuk kami dan keluarga,” tulis Puteri Indonesia tahun 2005 ini.
Ada momen dimana Dimas menggendong Djiwa sembari melihat wajah adiknya. Si cantik Djiwa hanya terpukau dan diam melihat adiknya sudah lahir dan ia resmi menjadi kakak. Pelan-pelan Nadine dan Dimas pasti memperkenalkan Djiwa tentang adiknya yang harus diberikan kasih sayang.
Memang usia kelahiran anak pertama dan kedua Nadine serta Dimas tidak begitu jauh. Djiwa lahir pada 22 Februari 2022 sementara Djala lahir pada 1 Oktober 2023, berarti sekitar 19 bulan. Belum diketahui apakah Nadine dan Dimas memang memiliki program supaya usia anak pertama dan kedua cukup dekat.
Anak Nadine Chandrawinata (Instagram @nadinelist)
Nadine dan Dimas menikah di negara Bhutan. Nadine dan Dimas menjadi artis Indonesia pertama yang menikah di Bhutan dikarenakan negara tersebut tidak sepopuler negara-negara lain di dunia sebagai lokasi pernikahan.
Nadine dan Dimas memilih menikah di Bhutan karena di negara tersebut terkenal dengan sebutan negara paling bahagia. Persiapan pernikahan hanya empat bulan. Pernikahan mereka dihadiri keluarga inti dan tidak menggelar resepsi.
Nadine Chandrawinata dan Dimas Anggara memiliki keyakinan yang berbeda. Nadine mengakut Katolik sementara Dimas seorang muslim. Meski beda agama, mereka menjalani rumah tangga dengan baik-baik dan menjunjung toleransi satu sama lain. Bahkan anak pertama mereka Djiwa dibaptis di gereja Katolik dan Dimas ikut mengantarkannya.
Anak Nadine Chandrawinata (Instagram @nadinelist)