Miris! Restoran Legendaris Berusia 77 Tahun Ini Terpaksa Ditutup Usai Ditemukan Tikus Dan Kecoa

Restoran legendaris, Bademiya di India yang sudah 77 tahun terpaksa tutup karena isu higienitas.

Restoran legendaris biasanya banyak dicari wisatawan saat berkunjung ke sebuah negara. Sebab restoran legendaris tentu namanya sudah dikenal banyak orang. Ada banyak faktor yang membuat sebuah restoran bisa tetap eksis untuk waktu yang lama.

Misalnya karena restoran konsisten dalam mempertahankan cita rasa makanan, pelayanan yang selalu ramah sampai harga yang tetap stabil. Selain itu, restoran juga bisa jadi legendaris karena mampu mempertahankan citra baiknya di depan banyak pengunjung.

Sayangnya kini banyak restoran legendaris yang terpaksa harus memberhentikan bisnis kulinernya. Tak hanya karena faktor pemiliknya yang sudah tua ataupun biaya sewa yang mahal, ada pula resto terkenal yang harus menutup usahanya karena terjerat skandal.

Seperti yang dialami restoran Bademiya di Mumbai Selatan, India. Restoran yang sudah 77 tahun berdiri itu terpaksa harus menutup gerainya sementara karena adanya rumor higienitas setelah ditemukan tikus dan kecoa di area dapur restoran tersebut.

Dilansir dari Republic World, kejadian ini bermula saat restoran Bademiya digrebek lembaga Food and Drug Administration (FDA) setelah adanya laporan terkait kebersihan. Restoran itu dianggap melanggar peraturan tentang keselamatan dan kebersihan.

Saat digeledah, FDA pun menemukan ada bayak kecoa dan tikus di dapur restoran yang populer dengan hidangan non-vegetarian tersebut. Selain itu, FDA juga menemukan restoran Bademiya tidak memiliki izin resmi dari Otoritas Keamanan dan Standar Pangan India. 

Gerai Bademiya Dipenuhi Pengunjung (Wikipedia)

Setelah ditemukan banyak pelanggaran pada restoran legendaris itu, FDA memutuskan untuk menghentikan operasi bisnis pangan mereka sampai mereka bisa menyelesaikan masalah standar dan keamanan yang valid. Bademiya juga perlu memperbaiki perbedaan standar yang terindentifikasi.

Sebagai informasi, Bademiya pertama kali didirikan sebagai gerai yang menjual kebab seekh di tahun 1947. Mulanya, kebab ini hanya dijajakan di kaki lima hingga akhirnya sang pemilik, Mohammad Yaseen mulai membuka restoran dengan gaya fine dining di Horniman Circle.

Bisnis kebab ini makin populer, terbukti cabangnya sudah tersebar di beberapa lokasi di India. Adapun gerainya yang paling populer terletak di belakang The Taj Mahal Palace Hotel, di Apollo Bundarm India. Tapi kini, restoran legendaris, Bademiya terpaksa ditutup sementara karena masalah kebersihan dan keamanan pangan.

Restoran Legendaris Bademiya Ditutup (Justdial)