Jabra Evolve 65t Headphone Nirkablenya para Pengusaha

Jabra Evolve 65t yang di desain khusus buat para pebisnis, penasaran?

Diera yang sangat berkembang ini banyak perusahaan besar yang berlomba-lomba membuat perangkat pintar agar dapat menciptakan produk yang diminati masyarakat. Mulai dari Televisi pintar, kacamata pintar, dan bahkan sampai ke Headphone pintar yang semakin mempermudah kehidupan manusia.

Kalau beberapa Headphone dikembangkan khusus untuk para penikmat musik, dan olahragawan, beda lagi sama yang di munculkan Jabra ini.

Jabra membuat in-ear headphone dengan nama Evolve 65t  untuk menyasar segmen pebisnis, harapanya sih untuk menjawab kebutuhan perbisnisan gitu.

1. Tahan air dan debu

Jabra tahu apa yang para pebisnis mau. Jadi untuk mendukung aktivitas para pebisnis di luar ruangan, Headphone nirkabel ini di desain khusus agar tahan cipratan air dan debu. Dengan koneksi Bluetoothnya, Jabra Evolve 65t bisa terhubung dua perangkat seperti PC dan smartphone secara bersamaan.

2. Sesuai standar Skype untuk bisnis

Buat kualitas audionya, asik, cukup menjanjikan. Kabarnya ya, Jabra Evolve 65t sudah berhasil mendapatkan sertifikasi Skype untuk bisnis dan UC. Berkat 4 mic fitur penangkal bising, Jabra Evolve 65t bisa menghasilkan kualitas audio yang lebih baik untuk mendengarkan musik atau saat melakukan panggilan.

Jabra Evolve 65t(yangcanggih.com)

3. Dilengkapi fitur isi ulang cepat

Kabarnya Jabra Evolve 65t sudah dilengkapi dengan fitur isis ulang yang cepat dan baterainya mampu bertahan sampai 5 jam. 

Dengan bantuan case pelindungnya yang jadi pelindung yang berfungsi sebagai medium untuk isi ulang baterai, kamu bisa memperpanjang waktu sampai 15 jam.

Gak cuma itu aja sih, Jabra Evolve 65t itu isi ulangnya cepet banget, 15 menit aja udah bisa dipakai sekitar 1,5 jan-an. Wah Jabra Evolve 65t emang, bukan kaleng-kaleng!

4. Panel sentuh

Jabra Evolve 65t juga melengkapi beberapa fitur lainya seperti panel sentuh yang dapat memudahkan para pebisnis.

Guna panel sentuh itu sebagai penjawab panggilan telepon masuk. Kabarnya panel sentuh ini juga bisa untuk memanggil asisten virtual seperti Google Assistant, Siri, dan Alexa.

Jabra Evolve 65t(yangcanggih.com)

5. Harga

Jabra Evolve 65t akan mulai dirilis kepasaran pada pertengahan bulan Desember 2018 ini. Dan rada lumayan juga sih harganya.

Terkait masalah harga Jabra Evolve 65t dibandrol dengan harga 328 dolar AS atau kalau di rupiahkan ya sekitar Rp. 4,7 jutaan gitu deh, lumayan juga ya. Tapi buat barang berkualitas dan secanggih itu tentunya cucok dong yach.

Jadi gimana nih, tertarik ga Jabra Evolve 65t, biar kamu makin terlihat bonafit gitu sama temen-temen bisnis lainya.

Harganya 4,7 juta (yangcanggih.com)