Media sosial dihebohkan dengan kasus seorang pegawai Indomaret yang bunuh diri di rumahnya yang berlokasi di Gorontalo pada Senin (12/6).
Wanita bernama Lilan Lantu itu merupakan seorang ibu muda yang membunuh dirinya sendiri dengan gantung diri akibat terlilit utang pinjaman online (pinjol).
Jenazahnya pertama kali ditemukan oleh suaminya sendiri. Kasus ini seketika menjadi perhatian publik di media sosial.
Hingga akhirnya, tersebar pula isi curhatan Lilan sebelum memutuskan gantung diri.
Melalui akun Facebook pribadinya, ia sempat mengunggah foto soal bunuh diri.
Dari unggahan itu, diduga Lilan memang memiliki banyak masalah yang tak banyak diceritakan ke orang lain.
"Ada yang ga ngeluh, ga curhat, ga cerita sana sini, tiba tiba bunuh diri," isi tulisan di unggahan tersebut.
Namun Lilan memang sempat menceritakan kepada suaminya soal masalah pinjol. Pihak Kapolsek Kota Barat Iptu Eldo Rawung mengatakan Lilan nekat bunuh diri karena terlilit utang.
Curhatan Lilan Lantu sebelum bunuh diri (facebook.com)
"Korban sudah mengirim uang sejumlah Rp3,2 juta ke seseorang yang tidak dikenalnya, di mana korban dijanjikan akan mendapat pinjaman Rp15 juta, namun ternyata korban sudah ditipu," kata Iptu Eldo dilansir dari Website Resmi Polres Gorontalo, pada Rabu (14/6).
Curhatan Lilan Lantu sebelum bunuh diri (facebook.com)