Hubungan asmara yang sehat adalah dambaan setiap pasangan. Namun sayangnya ada saja masalah dalam hubungan yang memicu stres. Terlebih untuk pasangan yang tidak tahu cara mengatasi stress dalam percintaan, hubungan dengan pasangan bisa makin memburuk.
Sebenarnya munculnya masalah dalam hubungan percintaan itu hal yang wajar. Namun jika tidak diselesaikan dengan baik, bisa mengakibatkan stres. Daripada diambil pusing, berikut ini beberapa cara mengatasi stres dalam percintaan yang wajib kamu tahu.
1. Jaga Komunikasi dengan Pasangan
Hal pertama yang harus kamu lalukan agar tidak merasa stres dalam hubungan adalah dengan menjaga betul-betul komunikasi dengan pasangan. Percayalah komunikasi yang terbuka dan saling jujur satu sama lain akan membuat hubungan kamu langgeng dan terhindar dari stres.
Sampaikan apa yang kamu rasakan. Jangan pernah takut mengungkapkan apa yang mengganjal di dalam hati. Dengan begitu kalian akan saling mengerti satu sama lain dan punya keinginan untuk melengkapi satu sama lain.
2. Jangan Bersikap Berlebihan
Lho Cara Mengatasi Stres dalam Percintaan (via Medela Indonesia)
Sering kali perempuan akan bersikap berlebihan pada masalah kecil. Akibatnya masalah yang tadinya tidak berdampak apa-apa pada hubungan, akhirnya menjadi masalah besar dan membuat stres.
Lebih baik sikapi masalah yang muncul dengan tenang, jangan dahulukan emosi. Karena tidak ada masalah yang selesai dengan emosi, apalagi kalau itu masalah kecil. Ingat bahwa tindakan yang didasari oleh emosi tidak akan menghasilkan sesuatu yang baik.
3. Ambil Waktu Sendiri
Lho Cara Mengatasi Stres dalam Percintaan (via KlikDokter)
Terkadang menikmati waktu sendiri sementara waktu bisa berhasil meredakan suasana. Lakukan hal-hal kesukaan untuk membantu menghilangkan rasa gelisah dan tekanan. Kamu bisa mencoba menonton film favorit, membaca buku, atau berolahraga.
4. Mengambil Sudut Pandang Lain
Lho Cara Mengatasi Stres dalam Percintaan (via IDN Times)
Berbagi stres dan kekhawatiran dengan teman atau keluarga yang terpercaya dapat membantu selama kamu bisa membatasi diri. Mendapatkan perspektif dan dukungan dari orang lain dapat memberikan rasa lega dan membantu Anda mengatasi stres dengan lebih baik.
Namun ingat, bahwa kamu harus melakukannya dengan bijak dan tidak membiarkan orang lain tersebut ikut campur terlalu jauh dalam urusanmu. Tempatkan mereka hanya sebagai sudut pandang lain, bukan pengambil keputusan. Atau jika kamu merasa masalahmu terlalu rumit, jangan ragu untuk meminta bantuan professional, misalnya konselor atau psikiater.
5. Kelola Ekspektasimu dengan Baik
Lho Cara Mengatasi Stres dalam Percintaan (via Melek Cinta)
Seringkali stres dalam percintaan muncul karena ekspektasi yang tidak realistis. Penting untuk mengelola ekspektasi Anda dan mengenali bahwa tidak ada hubungan yang sempurna. Bersikap realistis dan memahami bahwa setiap hubungan akan menghadapi tantangan dan kesulitan.
Masalah memang akan selalu muncul dalam sebuah hubungan. Tapi kalau kamu tahu bagaimana cara mengatasi stres dalam percintaan, dijamin deh kamu akan selalu bisa menikmatinya sebagai bumbu-bumbu asmara.
Lho Cara Mengatasi Stres dalam Percintaan (via Kompas)