Ada-Ada Aja! Kisah Wanita yang Hamil dan Minta Mantan Suami Tanggung Jawab, Padahal Sudah 2 Tahun Bercerai

Ada-Ada Aja! Kisah Wanita yang Hamil dan Minta Mantan Suami Tanggung Jawab, Padahal Sudah 2 Tahun Bercerai

Seorang perempuan asal Guangdong, China punya kisah unik tentang kehamilannya. Pasalnya, ia sudah 2 tahun bercerai dari suaminya. Namun, suatu hari, ia meminta mantan suaminya bertanggung jawab lantaran ia hamil.

Lah, kok?

# 2 Tahun Bercerai dan Masih Berhubungan

Diketahui, wanita bernama Ms.Truong ini memiliki penampilan biasa, dan berpendidikan rendah. Ia tadinya menikah dengan pria bernama Mr.Huong yang kini jadi mantan suaminya karena dicomblangi oleh keluarganya.

Pada awalnya, kehidupan rumah tangga mereka baik-baik saja dan terbilang harmonis. Namun, sejak kelahiran anak pertama, rumah tangga mereka berubah drastis.

Ms.Truong kemudian meninggalkan Mr.Huong dan anak-anak mereka dan bercerai.

Anehnya, meski sudah bercerai mereka masih tetap menjalin hubungan. Padahal Mr. Huong juga sedang menjalin hubungan dengan wanita baru bernama Ms.Ly sampai kemudian menikah dengannya.

Hubungan cinta segitiga ini makin kacau ketika Ms.Truong kemudian hamil dan mengatakan bahwa anak di dalam kandungannya adalah anak dari Mr. Huong. Tak hanya memberitahu, Ms. Truong juga meminta pertanggungjawaban sang mantan suaminya.

Ilustrasi Mr. Huong dan Ms. Truong (suara.com)

Mengetahui hal itu, Mr. Huong pun merasa campur aduk. 

Tuan Hoang percaya bahwa anak dalam kandungan mantan istrinya bukanlah miliknya, tetapi karena dia berhubungan intim dengan pria lain, menyebabkan kehamilan dan kemudian memanfaatkannya untuk memerasnya.

Selain itu, Mr.Huong juga merasa janggal karena sudah memiliki keluarga lain. Bagaimana kalau Ms.Ly, istrinya tahu?

Ms.Truong hamil anak Mr Huong padahal sudah bercerai selama 2 tahun (tribunstyle.com)

# Hasil DNA Anak Ms.Truong

Karena tak berdaya menghadapi Mr.Huong yang tak percaya, Ms.Truong meminta bantuan mediator. Ia pun kemudian melakukan tes DNA ketika anak yang dikandungnya lahir.

Dan memang benar, anak itu adalah anak Mr.Huong.

Fakta ini membuat Pak Hoang tertekan, tetapi dia tetap tidak mau bertanggung jawab, karena sekarang dia membesarkan anak kandung dan 2 anak tiri, jika ada anak lagi, bebannya akan sangat besar.

Adapun Ms. Truong, dia masih bersikeras meminta mantan suaminya untuk membesarkan putri bungsunya ini.

Akhirnya, atas saran dari mediator, Nn. Truong setuju untuk membesarkan sendiri putri bungsunya.

Selain itu, setiap bulan Tuan Hoang harus memberi mantan istrinya 500 yuan (lebih dari 1,1 juta) untuk membesarkan anak.

Aduh, ruwet banget ya kisah mereka. Bisa dibikin sinetron ratusan episode nih.