Film Horor 2023 Luar Negeri yang Segera Tayang, Tebar Ketakutan di Bioskop

Tahun 2023 akan banyak film horor luar negeri yang akan tayang. Apa saja film horor 2023?

Pencinta film horor luar negeri siap-siap ya, sebab beberapa judul film horor 2023 segera tayang di bioskop Indonesia. Paragram memilih 4 film yang diprediksi akan mendapatkan atensi dari masyarakat Indonesia untuk datang ke bioskop dan sama-sama menerima teror ketakutan dari film-film tersebut. 

The Nun 2

The Nun 2 adalah film dari keluarga besar The Conjuring atau The Conjuring Universe. Tahun 2018 lalu film The Nun jilid pertama sudah tayang dan terbilang cukup sukses, karena menghasilkan 365 juta USD dari seluruh dunia. Keberhasilan itu tentu menjadi magnet besar untuk memproduksi film ini pada sekuel selanjutnya.

Film The Nun mengisahkan tentang kehidupan biarawati di sebuah biara yang terkutuk dan dihuni banyak roh jahat. Tentu salah satu karakter yang terkenal adalah Valak. Valak merupakan hantu berwujud biarawati dengan wajah menyeramkan. Valak terkenal setelah muncul di film The Conjuring 2 pada 2016.

Kabarnya The Nun 2 akan tayang di bioskop mulai 8 September 2023 mendatang. The Nun 2 disutradarai oleh Michael Chaves yang juga berada di balik kesuksesan film The Curve of La Llorona dan The Conjuring: The Devil Made Me Do It atau The Conjuring 3. Pencinta sekuel The Conjuring tentu berdebar-debar menantikan kelanjutan cerita The Nun 2.

The Exorcist

Film horor 2023 ini sebenarnya sempat tayang di tahun 1979 dan masuk dalam daftar film horor terseram sepanjang sejarah. Film ini sudah pasti adalah sekuel dari film terdahulunya. The Exorcist tahun 2023 disutradarai oleh sineas David Gordon Green, menceritakan tentang gadis berusia 12 tahun yang dirasuki iblis jahat.

Entah iblis darimana membuat sang ibu anak itu mencari jalan keluar dengan meminta bantuan pendeta Katolik untuk menyelamatkan anak tersebut. Proses untuk menyembuhkan anak itu dari kerasukan iblis tidak mudah karena kekuatan negatif iblis tersebut sangat membahayakan.

Jika mengulas The Exorcist tahun 1979, merupakan film yang diangkat dari kisah dari sebuah novel dengan judul yang sama. Film yang dibintangi oleh Linda Blair, Ellen Burstyn, dan Jason Miller ini mengisahkan tentang seorang gadis bernama Regan MacNeil yang mengalami perubahan sikap setelah pindah ke rumah yang baru.

Selama tinggal di rumah itu Regan mengalami kerasukan iblis penunggu rumah. Saat kerasukan roh jahat dia memasang wajah yang menyeramkan. Ibu Regan pun mencari bantuan dari dua orang pastor Katolik untuk membantu putrinya agar roh jahat itu pergi.

 Cerita film ini sempat menuai pro dan kontra karena menunjukkan praktik eksorsisme di Amerika Serikat. Walaupun dikecam banyak pihak namun kesuksesan film tersebut mendatangkan 10 nominasi dalam Piala Oscar. Untuk The Exorcist 2023 belum diketahui kapan tanggal resmi akan tayang di bioskop.

Film Horor 2023 (YouTube)

Saw

Sekuel film horor thriller Saw yang ke-10 akan tayang di tahun 2023. Sutradara film ini adalah Kevin Greutert yang sudah pernah dua kali menyutradari sekuel Saw sebelumnya. Namun belum diketahui jalan cerita pada Saw ke-10 ini, termasuk kapan tayang di bioksop. Meski tidak 100 persen mengangkat cerita horor, namun film ini selalu memberikan esensi ketegangan selama menonton film.

Insidious

Pada sekuel pertama, Insidious menceritakan kisah suami istri bernama Josh Lambert dan Renai Lambert baru saja pindah ke rumah baru bersama anak mereka bernama Dalton. Dalton menjadi pusat perhatian dalam film horor ini karena tubuhnya sudah dipengaruhi oleh makhluk halus penunggu rumah. Iblis muka merah kerap meneror Dalton dan orangtuanya.

Karena tak kuat lagi akhirnya pasangan ini memanggil bantuan paranormal untuk mengusir hantu dari dalam rumah. Rencana mereka tidak mudah karena sosok gaib yang jumlahnya banyak melakukan perlawanan. Muncul satu per satu sosok iblis yang mendiami rumah itu dengan bentuk-bentuk yang menyeramkan.

Pada tahun 2023, sekuel ke-5 Insidous kembali tayang dan dikabarkan tayang pada Juli 2023 mendatang. Ini akan menjadi film horor 2023 yang akan ditunggu apalagi ceritanya jadi semakin menarik. Film ini mengisahkan kehidupan setelah 10 tahun Insidious 2. Josh Lambert mengarah ke timur untuk mengantarkan sang putra Dalton ke universitas. Namun, mimpi Dalton untuk berkuliah menjadi mimpi buruk ketika iblis di masa lalu kembali menghantui mereka berdua. Kira-kira apakah Dalton akan selamat?

Film Horor 2023 (MerahPutih)