Ternyata masih ada beberapa kota paling terpencil di dunia yang masih banyak dihuni manusia. Walaupun memiliki akses yang sulit, jauh dari peradaban bahkan berada di pulau dengan gunung api yang aktif, masih ada penduduk yang secara turun temurun tinggal dan menetap di kota-kota ini. Penasaran berada di mana saja? Inilah informasi kota paling terpencil di dunia:
1. Edinburgh of Seven Seas, Tristan Da Cunha
Kota paling terpencil di dunia pertama adalah Edinburgh of Seven Seas di Pulau Tristan da Cunha. Kota yang terletak di pulau vulkanis di tengah Samudra Atlantik ini terletak 2.400 kilometer dari Saint Helena, tetangga pulau terdekat dan 2.816 kilometer dari Afrika Selatan. Oleh karena itulah, Edinburgh of the Seven Seas, pemukiman utama di Tristan da Cunha, dianggap sebagai pemukiman permanen paling terpencil di dunia.
Edinburgh of the Seven Seas adalah ibu kota dan satu-satunya pemukiman, di pulau Tristan da Cunha. Untuk bisa sampai ke tempat ini, kamu harus menempuh perjalanan selama enam hari dengan menggunakan kapal cepat.
Kota Paling Terpencil di Dunia (via Wikipedia)
2. Whittier, Alaska
Kota paling terpencil di dunia berikutnya adalah Whittier. Kota ini terletak di pedalaman Kanal Passage, negara bagian Alaska. Whittier memiliki populasi warga yang sangatlah kecil yakni hanya sekitar 200 orang saja.
Sebagian besar penduduknya tinggal di satu gedung berlantai 14 sehingga kota satu ini mendapatkan julukan sebagai kota di bawah satu atap. Whittier mempunyai satu terowongan satu arah sepanjang empat kilometer. Terowongan inilah yang merupakan satu-satunya akses untuk keluar masuk kota.
Kota Paling Terpencil di Dunia (via Travel Lens)
3. Barrow, Alaska
Barrow, Alaska, adalah kota paling utara di Amerika dan berjarak 400 km di utara lingkaran Arktik. Yang membuat kota ini terpencil adalah karena tidak ada jalan menuju Barrow, kota ini hanya dapat diakses dengan transportasi laut dan udara di kota ini. Butuh waktu satu setengah jam untuk sampai ke kota ini dengan menggunakan pesawat.
Kota Barrow dikenal sebagai kota tanpa matahari. Pada musim dingin, kota ini tidak akan mendapat cahaya matahari seperti biasanya. Keadaan tanpa matahari ini berlangsung selama berminggu-minggu.
Kota Paling Terpencil di Dunia (via Climate)
4. Ittoqqortoormiit, Greenland
Kota Ittoqqortoormiit yang berada di Greenland Timur terletak sangat jauh dari peradaban. Kota yang terletak di tepi laut yang beku, adalah satu-satunya wilayah yang berpenghuni di garis pantai yang sangat indah di selatan Taman Nasional Greenland.
Kota ini hanya dapat diakses dengan pesawat terbang atau kapal. Untuk menuju ke tempat ini, kamu bisa menggunakan pesawat menuju Akureyri, Islandia dan dilanjutkan dengan menaiki helikopter selama 15 menit ke Ittoqqortoormiit.
Beberapa kota paling terpencil di dunia ini memang tidak mudah untuk dikunjungi. Akses yang terbatas membuat pengunjung harus berpikir ulang jika ingin singgah, namun bukan berarti kota-kota ini tidak layak untuk dikunjungi. Apa kamu tertarik untuk mengunjungi salah satunya?
Kota Paling Terpencil di Dunia (via Kumparan)