5 HP yang Jadi Perhatian Publik Sepanjang Tahun 2022

5 HP yang Jadi Perhatian Publik Sepanjang Tahun 2022

Sepanjang tahun 2022, ada beberapa handphone yang sempat menarik perhatian masyarakat Indonesia karena fitur-fiturnya yang belum pernah ada di smartphone sebelumnya.

 

Jadi, apa saja sih merk dan tipe handphone yang menjadi perhatian publik selama tahun 2022? Yuk simak ulasannya berikut ini!

1. iPhone 14 Pro


 

iPhone 14 menjadi salah satu HP yang sempat menjadi perhatian banyak orang. Alasannya adalah karena Apple menghilangkan notch pada seri ini, dimana sebelumnya selalu ada sejak iPhone X. 

 

Dan di beberapa produk Android, mereka telah menghilangkan notch, hole punch atau segala apapun yang ada di tampilan HP buatannya.

Berbagai hp yang jadi tren di tahun 2022 (kompas)

2. Samsung Galaxy Z Flip 4

Berikutnya ada Galaxy Z Flip 4, yaitu HP dengan konsep model flip generasi ke 4. Desainnya pun telah matang meskipun tak ada spesifikasi tertentu dari HP ini.

 

Namun yang membuatnya menarik adalah desainnya yang unik, sekaligus harganya yang lebih murah ketimbang generasi-generasi sebelumnya.

 

3. iQOO 11

 

iQOO mungkin salah satu HP yang tak banyak disukai di INdonesia. Namun pada tahun 2022, mereka menemani saudaranya yaitu Vivo, yang kini memiliki pasa yang luas di Indonesia.

 

Hadirnya iQOO 11 menarik perhatian publik karena spesifikasinya yang mumpuni serta harganya yang terjangkau. Ponsel ini didukung dengan Snapdragon 8 Gen 2, RAM LPDDR 5X dan memori internal UFS 4.0 dengan harga sekitar Rp10 juta selama masa promo.

Berbagai hp yang jadi tren di tahun 2022 (detik)

4. Infinix Zero Ultra

Berikutnya ada Infinix Zero Ultra karena memiliki kamera 200MP dan fast charging 180W. Pengisian baterainya sendiri yaitu 5.000 mAh dari kosong hingga penuh yang diklaim hanya membutuhkan waktu 12 menit saja.

5. Samsung Galaxy S22 Ultra


 

Terakhir ada Samsung Galaxy S22 Ultra yang memiliki aksesoris beruba S Pen yang tertanam di bodi. Meskipun sebelumnya S Pen sudah ada di seri lain, namun seri sebelumnya tak ada yang bisa disimpan di bodi ponselnya seperti Samsung satu ini.

 

Berbagai hp yang jadi tren di tahun 2022 (suara)