Apple Hadirkan Fitur Apple Music Sing untuk Karaoke di iOS 16.2

Apple Hadirkan Fitur Apple Music Sing untuk Karaoke di iOS 16.2

 

Baru-baru ini, Apple telah meluncurkan iOS versi 16.2. Pada updatean terbarunya ini, pengguna bisa menikmati berbagai fitur baru yang menarik.

 

Salah satunya adalah fitur freeform yang memungkinkan kamu untuk bisa berkolaborasi dalam proyek kreatif. Tetapi, fitur yang paling banyak ditunggu bukanlah itu. Melainkan Apple Music Sing, sehingga pengguna bisa karaokean.

 

Nah, berikut ini adalah ulasan soal rangkaian fitur terbaru di iOS 16.2 pada produk Apple:

1. Freeform App

 

Apple pertama kali memperkenalkan fitur freeform yakni saat ajang Worldwide Developer Conference (WWDC) pada bulan Juni lalu. Fitur ini seperti papan tulis digital tanpa batas sehingga pengguna bisa membuat proyek dengan kreatif melalui fitur ini.

 

Kamu juga bisa menyisipkan media atau bahkan dokumen di freeform. Aplikasi ini tersinkronisasi secara real time.

Berbagai fitur baru di iOS 16.2 salah satunya bisa karakoean (apple)

2. Apple Music Sing

 

Berikutnya ada Apple Music Sing, yakni fitur karaoke untuk kamu yang berlangganan Apple Music. Fitur ini juga menyediakan lirik secara real time yang bisa kamu nyanyikan. Fitur ini sudah termasuk vokal yang bisa disesuaikan dan mengubah volume penyanyi asli, lirik secara real-time yang bakal bergerak mengikuti vokal, hingga ada tampilan duet penyanyi.

 

Apple telah menyediakan lebih dari 50 playlist yang mencakup lagu, duet, paduan suara, dan lagu kebangsaan yang ideal untuk digunakan dengan Apple Music Sing.

3. Batasan AirDrop

 

Ada pula pengaturan baru pada AirDrop, dimana jika kamu mengkonfigurasikan AirDrop menjadi "Semua Orang", kamu cuma akan diberikan waktu selama 10 menit. Setelahnya, maka AirDrop akan mengatur ke pengguna yang terdapat di kontak kamu saja.

Berbagai fitur baru di iOS 16.2 salah satunya bisa karakoean (apple)

4. Advanced Data Protection

 

Minggu lalu, Apple memperkenalkan fitur Advanced Data Protection untuk memperluas enkripsi end-to-end ke kategori data iCloud tambahan. Fiturini bisa melindungi ponsel kamu dari pelanggaran data di iCloud dengan mengenkripsi backup iCloud, Notes, Photos, Reminders, Voice Memos, Safari Bookmarks, Siri Shortcuts, dan Wallet Passes.

5. Lock Screen

 

Pengaturan baru yang terbaru berikutnya adalah kamu bisa menyembunyikan wallpaper atau notifikasi ketika Always-On Display diaktifkan di iPhone 14 Pro dan iPhone 14 Pro Max.

 

Selain itu, ada pula widget tidur yang memungkinkan kamu melihat data tidur terbaru. Terdapat widget obat memungkinkan pengguna melihat pengingat dan mengakses dengan cepat jadwal.

Berbagai fitur baru di iOS 16.2 salah satunya bisa karakoean (apple)