Benarkah di Balik Lagu Gaby "Tinggal Kenangan" Terselip Kisah Misteri Seperti yang Selama Ini Beredar?

Benarkah di Balik Lagu Gaby "Tinggal Kenangan" Terselip Kisah Misteri Seperti yang Selama Ini Beredar?

Kamu mungkin pernah dengar atau sempat tahu lagu berjudul "Tinggal Kenangan" yang dibawakan oleh penyanyi bernama Gaby. Lagu yang pernah populer di tahun 2007-2008 ini bahkan dulu rumornya memiliki cerita mistis. Tapi cerita mistis macam apa atau seperti apa, tak banyak orang tahu.

Yang mungkin kamu tahu, lagu ini memang punya lirik yang rasanya seperti curahan hati orang yang putus asa. Lantas, apa sih artinya lagunya dan ada cerita apa di balik lagu ini?

Yuk, cari tahu jawabannya di bawah ini!

# Makna Lagu "Tinggal Kenangan"

Lagu "Tinggal Kenangan" diciptakan oleh seorang perempuan bernama Gaby. Lagu ini bercerita tentang seseorang yang gelisah karena kematian sang kekasih.

Video klip lagu Gaby "Tinggal Kenangan" (matamata.com)

Setelah lagu ini tercipta, Gaby kemudian memutuskan untuk mengakhiri hidupnya.

Selain kisah tadi, ada juga kisah lain di balik lagu itu. Konon, Gaby memiliki pacar yang sama-sama membuat band. Suatu hari, pacar Gaby tak bisa hadi saat manggung karena keadaan kritis di rumah dan meninggal.

Gaby kemudian menyanyikan lagu "Tinggal Kenangan" di atas panggung untuk mengenang sang kekasih.

Teror lagu Gaby "Tinggal Kenangan" (tiktok.com)

# Pertama Kali Dibawakan oleh Personel Band Caramel

Kenyataanya, kisah tersebut di atas tidak benar-benar berhubungan dengan lagu "Tinggal Kenangan".

Lagu "Tinggal Kenangan (Jauh)" ternyata dibawakan pertama kali oleh Andi Besse atau Abe yang adalah personel Caramel Band.

Suatu hari Abe membuat konferensi pers untuk mengklarifikasi kabar yang ramai oleh lagunya itu. Konferensi ini didampingi oleh pakar komunikasi dan IT, Roy Suryo.

"Orang yang menyanyikan lagu 'Tinggal Kenangan' (Jauh) yang di internet adalah saya. Saya yang menyanyikan lagu tersebut setelah mendapatkan izin dari penciptanya, Pa'i," ungkapnya. 

Pa'i juga mengungkapkan bahwa dirinya sudah memberi izin kepada Abe untuk membawakan lagu ciptaannya.

Roy Suryo sendiri mengungkapkan bahwa ia telah menguji dan meneliti satu per satu contoh rekaman dari berbagai sumber yang mengaku sebagai penyanyi dan pencipta lagu itu. Mereka pun membantah rumor mistis itu.

Konferensi pers tentang misteri lagu "Tinggal Kenangan" (entertainment.kompas.com)