Viral! Kisah Mantan Idol Populer Jadi Pengantar Susu Usai Keluar Dari Grup, Dapat Penghasilan Segini Per Bulan

Mantan idol populer yakni Jina Yoo dari grup Badkidz viral karena bekerja sebagai pengantar susu.

Nama Jina Yoo yang merupakan mantan member girlgrup Badkiz mendadak jadi perbincangan setelah dia mengungkap aktivitasnya usai memutuskan keluar dari grup yang melambungkan namanya sebagai seorang artis.

Sebagai informasi, Badkiz dikenal lewat single debutnya bertajuk Ear Attack pada 2014 lalu. Lagu tersebut begitu viral dan menyita perhatian. Selain karena melodinya yang bikin ketagihan, liriknya juga menarik. Berkat lagu ini, Badkiz meraih popularitas.

Di masa kejayaannya, lagu Ear Attack ini ramai diputar dimana-mana. Semua orang mulai dari siswa sekolah menengah hingga orang dewasa mengikuti koreografi dance unik dari lagu tersebut. Mereka pun kerap diminta untuk membawakan lagu itu di berbagai acara. 

Namun kini grup asuhan Zoo Entertainment tersebut ramai disorot setelah mantan anggotanya yakni Jina Yoo menceritakan kisah hidupnya setelah hengkap. Hadir di sebuah channel YouTube, Jina mengaku kini dia bekerja sebagai pengantar susu.

Jina Yoo Saat Masih Aktif Sebagai Member Badkiz (Pinterest)

Dilansir dari Allkpop, Jina Yoo sempat menjelaskan kalau dulu dia dan grupnya bisa menghadiri tiga acara sekaligus dalam satu hari. Namun sayangnya, dia tidak mendapatkan penghasilan sebanyak yang dipikirkan orang-orang.

Sekarang setelah tak aktif sebagai penyanyi, wanita kelahiran 6 Desember 1992 itu mengaku dapat uang dengan melakukan pengiriman susu. Pekerjaan ini sudah dijalaninya selama satu tahun. Setiap harinya, dia mulai bersiap untuk bekerja pada dini hari. Dari pekerjaan ini, Jina dapat bayaran sekitar Rp4,7 juta per bulan.

Jina Yoo Viral Usai Bongkar Aktivitasnya Setelah Keluar Dari Grup (KBIZoom)

"Saya bahkan harus bekerja saat hujan dan bersalju. Saya mulai erja antara jam 2 pagi sampai jam 3 pagi. Akan ada tumpukan gerobak susu yang harus saya antar dalam satu hari, mungkin lebih dari 150 kotak susu per hari. Saya dapat penghasilan 300 ribu won hingga 400 ribu won(Rp3,5 sampai Rp4,7 juta)," ungkap Jina Yoo.

Di mana, setengah dari uang tersebut diberikan pada orangtuanya dan setengahnya lagi digunakan untuk membayar tagihan telepon dan biaya transportasi. Tidak hanya mengantar susu, Jina Yoo juga lanjut bekerja di beberapa restoran. Kini, mantan member Badkiz itu menjalankan bisnis tempat penitipan anjing dengan saudaranya.

Jina Yoo Saat Bekerja Sebagai Pengantar Susu (KBIZoom)