Rachel Amanda resmi menikah dengan pria bernama Narawastu Indrapradna. Pernikahan tersebut berlangsung pada Sabtu (12/11) lalu di Jakarta. Pernikahan tersebut dilakukan secara tertutup dari sorotan awak media. Sebab selama ini Rachel Amanda tidak pernah menunjukkan kebersamaan dengan pria yang kini jadi suaminya.
Tentu banyak yang penasaran dengan sosok pria yang beruntung mendapatkan cinta Amanda. Nara biasa suami Amanda disapa merupakan seorang pengusaha. Ia kabarnya memiliki perusahaan yang bergerak dalam bidang digital agency dengan nama Doki. Nara berprofesi sebagai Co-Founder di tempat tersebut.
Punya pekerjaan sebagai pebisnis ternyata Nara memiliki background pendidikan saat kuliah dulu. Tercatat pria tampan ini merupakan lulusan dari Institut Teknologi Bandung (ITB) mengambil jurusan bisnis dan manajemen. Nara lulus pada tahun 2011 lalu melanjutkan kuliah di luar negeri yakni Hult International Business School hingga tahun 2013.
Amanda memang jarang mengunggah kebersamaan dengan Nara saat masih pacaran dulu. Saat Amanda jadi bintang tamu program “Pagi Pagi Ambyar TRANSTV”, Amanda bungkam ketika host acara Dewi Perssik bertanya tentang sosok pria yang sedang dekat dengannya saat itu. “No comment deh pokoknya ada lah,” kata Amanda saat itu.
Barulah dua hari setelah menikah, tepatnya Senin (14/11), Amanda mengunggah foto bersama Nara ketika sedang liburan bersama di Yogyakarta. Ternyata momen romantis itu dijadikan Nara untuk melamar Amanda yang jadi pacarnya selama beberapa tahun. Dalam foto itu Amanda dan Nara sedang naik sepeda di pinggir sawah.
“Mei 2022. Dilamar di pinggir sawah Bantul pas lagi sepedaan abis itu dirayakan dengan makan2 Bebek Umar Plenteng uwuuu mantaap,” tulis Amanda. Amanda nampak terkejut ketika Nara melamar dan memberikan cincin untuknya. “Tau gitu gue dandan cakepan dulu dah biar kaga kumel2 amat,” tambahnya.
Rachel Amanda Resmi Menikah, Intip Profesi Suaminya (Detikcom)
Pernikahan Amanda dan Nara berlangsung penuh kesakralan. Apalagi keduanya memakai busana pernikahan adat Jawa. Amanda nampak cantik mengenakan kebaya warna putih dengan balutan konde Jawa yang memuat wajahnya sangat anggun. Sementara Nara memakai baju beskap Jawa Solo bak seorang pangeran.
Setelah melakukan akad nikah, Amanda dan Nara menjalani resepsi pernikahan. Mereka pun berganti pakaian. Amanda yang saat akad pakai busana Jawa mengganti pakaian dengan busana gaun putih. Sementara Nara pakai setelan jas lengkap warna hitam.
Dalam pernikahannya dengan Amanda, Nara memberikan mas kawin berupa logam mulia seberat 50 gram sebagai tanda cintanya kepada Amanda. Pernikahan itu kabarnya hanya dilangsungkan secara sederhana. Sejumlah artis nampak hadir untuk memberikan ucapan selamat kepada Amanda dan Nara, seperti Vidi Aldiano dan Enzy Storia.
Rachel Amanda Resmi Menikah, Intip Profesi Suaminya (Tribun)