Tak Semanis Kisah Drakor, Ternyata Begini Fakta Kelam Kehidupan di Korea Selatan

Selain terkenal akan kebudayaan dan juga dunia hiburannya, ternyata banyak yang tidak mengetahui fakta kelam kehidupan di Korea Selatan yang sebenarnya.

Korea Selatan memang terkenal dengan kisah dramanya yang romantis, lagu-lagunya yang hits, dunia fashionnya yang up to date, hingga pariwisatanya yang luar biasa. 

Tapi tahukah kamu ternyata ada fakta kelam kehidupan di Korea Selatan yang tak semanis kisah-kisah dalam drama. Kalau kamu penasaran apa saja fakta kelam yang selama ini ada di Korea Selatan, merangkum dari berbagai sumber berikut ini penjelasannya.

1. Standar Kecantikan yang Tinggi

Tak seperti dalam drama korea yang semua pemainnya cantik dan imut, namun faktanya dimana saja setiap orang memiliki kekurang dan kelebihannya masing-masing dalam hal fisik. Seperti pesek, pendek, berjerawat, dan masih banyak lagi. 

Di Korea Selatan penampilan adalah hal utama. Bahkan penampilan di sana sangat berpengaruh besar pada peluang mendapatkan pekerjaan. Karena standar kecantikan yang tinggi, enggak heran kalau banyak anak muda di Korea Selatan yang rela melakukan operasi plastik demi mendapatkan wajah V-line, kulit putih, badan ramping, dan kelopak mata ganda.

Fakta Kelam Kehidupan di Korea Selatan (via GGWP)

2. Tingginya Angka Bunuh Diri

Tekanan sosial yang tinggi di Korea Selatan kerap membuat banyak orang depresi. Karena itu, angka bunuh diri sangat tinggi di Korea Selatan bahkan kamu bisa mendengar kabar siswa bunuh diri hanya karena tidak lulus ujian masuk perguruan tinggi. Penyebab bunuh diri ini pun sangat kompleks bisa karena masalah kesehatan, mental, bahkan faktor ekonomi, dan tekanan sosial.

Fakta Kelam Kehidupan di Korea Selatan (via Kabar Besuki)

3. Banyak Orang Enggan Menikah, Apalagi Punya Anak

Kerasnya kehidupan di Korea Selatan membuat banyak orang lebih memilih untuk hidup sendiri. Pilihan tersebut terpaksa diambil, mengingat kehidupan ekonomi di sana yang cukup sulit. Hal tersebut pun berdampak pada pertumbuhan penduduk di Korea Selatan.

Pada Februari 2022, jumlah rata-rata anak yang dikandung seorang perempuan Korea Selatan dalam hidupnya mencapai titik terendah sepanjang masa, yakni hanya sebesar 0,81 tahun lalu turun dari 0,84 tahun lalu.

Wah, ternyata fakta kelam kehidupan di Korea Selatan benar-benar enggak semanis kisah drama korea ya. Masih tertarik untuk tinggal di Korea Selatan?

Fakta Kelam Kehidupan di Korea Selatan (via Tirto)