Mengetahui Pangkat Anggota TNI dari Mobil Dinasnya, Ada yang Dapat Jeep Wrangler!

Mengetahui Pangkat Anggota TNI dari Mobil Dinasnya, Ada yang Dapat Jeep Wrangler!

Menjadi anggota TNI memang tidak mudah. Mereka punya tanggung jawab besar untuk menjaga kedaulatan dan mempertahankan keutuhan negara. 

Itulah kenapa, negara memberikan fasilitas dan tunjangan yang cukup untuk setiap anggota TNI, terutama yang berpangkat tinggi. Misalnya seperti mobil dinas. 

Anggota TNI berpangkat perwira menengah (Letkol-Kolonel) hingga perwira tinggi biasanya mendapat fasilitas mobil dinas. Ada juga pejabat TNI dari pangkat Kapten hingga Mayor yang juga mendapat mobil dinas. Biasanya mobil itu adalah bekas atasan, seperti Toyota Avanza atau Daihatsu Xenia.

Untuk yang pangkatnya letkol, mobil dinas yang mereka dapat biasanya yaitu: Daihatsu Sigra, Daihatsu Terios, Toyota Calya, dan Toyota Rush.

Sedangkan untuk Perwira Menengah berpangkat Kolonel mengunakan Toyota Avanza keluaran terbaru, Suzuki Ertiga, dan Mitsubishi Outlander Sport. Meski begitu, ada juga kolonel yang menggunakan Toyota Fortuner karena melakukan tugas VIP dan menjadi pasukan khusus.

Deretan mobil dinas baru untuk anggota TNI AD (news.detik.com)

Mobil dinas perwira menengah (otomotof.kompas.com)

# Mobil Dinas Perwira Tinggi

Sementara itu, untuk para Perwira Tinggi TNI, mulai dari pangkat Brigjen hingga Jenderal Bintang 4, semuanya menggunakan mobil sama, yakni Jeep Wrangler yang harganya lebih dari Rp 1 milliar.

Kalaupun ada perwira TNI yang berpangkat Kolonel menggunakan Jeep Wrangler, itu karena ia adalah komandan satuan 

Jeep Wrangler untuk perwira tinggi TNI (otomania.gridoto.com)