Agar Tragedi Kanjuruhan Tak Terulang, Berikut Ini Tips Nonton Sepak Bola yang Aman di Stadion

Agar Tragedi Kanjuruhan Tak Terulang, Berikut Ini Tips Nonton Sepak Bola yang Aman di Stadion

Tragedi Kanjuruhan yang terjadi di Malang, 1 Oktober 2022 ini meninggalkan duka mendalam bagi kita semua. Total ada 174 korban yang meninggal akibat kerusuhan usai pertandingan Arema FC dengan Persebaya Surabaya.

Kericuhan pecah ketika suporter tuan rumah tak terima tim kebanggaannya kalah, sehingga mereka masuk ke lapangan dan terjadi bentrok dengan aparat keamanan. Aparat keamanan kemudian melepaskan gas air mata untuk mengatasi kericuhan tersebut. Padahal, seperti yang kita tahu, gas air mata bisa sangat berbahaya,

Lantas, apa yang bisa kita pelajari dari tragedi ini? Apa yang bisa kita lakukan agar tragedi ini tak terjadi lagi? Berikut ini tips menonton sepak bola yang aman di stadion:

1. Pilih Tribun VVIP

Meski harga tiket tribun VVIP agak mahal, tribun ini biasanya lebih aman dibanding tribun biasa. Hal ini lantaran orang-orang yang berada di tribun VVIP bukan dari kalangan kelas bawah yang doyan ribut.

2. Pilih Tempat Duduk Dekat Pintu Keluar

Selain itu, pilihlah kursi yang dekat pintu keluar agar jika terjadi hal-hal yang tak diinginkan, kalian bisa langsung keluar dari stadion. 

Kericuhan di Stadion Kanjuruhan (kompas.tv)

3. Jangan Duduk di Belakang Gawang

Korban anak yang meninggal dunia dalam tragedi Kanjuruhan (nasional.sindonews.com)

Tempat duduk belakang gawang ini biasanya ditempati oleh suporter militan. Suporter ini yang biasanya melakukan yel dan bersorak-sorak. Mereka juga yang berpotensi melakukan kerusuhan saat tim jagoannya kalah.

Itu tadi 3 tips aman menonton sepak bola yang aman.

Turut berduka untuk seluruh keluarga yang ditinggalkan para korban. Semoga tragedi ini tidak terulang lagi dan jadi pelajaran buat kita semua ya.

Aparat keamanan lepaskan gas airmata saat kerusuhan (sport.detik.com)