Begini Cara Polisi Gendut Turunkan Berat Badan, Atasan Ikut Mendampingi

Begini Cara Polisi Gendut Turunkan Berat Badan, Atasan Ikut Mendampingi

Sejumlah anggota polisi mendapatkan sorotan masyarakat karena dianggap masuk dalam ketegori polisi gendut . Polisi yang kelebihan berat badan itu pun diharuskan melakukan serangkaian cara agar berat badan bisa diturunkan, salah satunya dengan melakukan lari.

Melansir dari Instagram @pandowohendro_007 milik Wakapolda Metro Jaya, Brigjen. Hendro Pandowo mengunggah video saat sedang mendampingi anak buah sekaligus oknum polisi yang gendut.  Nampak keduanya sedang berlari di pinggir lapangan yang tidak diketahui keberadaannya.

Polisi yang bertubuh gendut mengenakan kaus dalam warna cokelat sementara Hendro yang berlari di sebelahnya memakai kemeja seragam lengkap. Di belakang mereka nampak ada beberapa Polisi yang mengikuti lari dari belakang. “Mengawal Anggota untuk menurunkan berat badan, semangat,” tulis Hendro.

 

Saat berlari Hendro dan polisi gendut itu berbincang. Hendro sempat bertanya soal berat badan polisi itu. Polisi gendut itu menjawab bahwa berat badannya sekarang mencapai 103 kilogram. Angka berat badan sebesar itu memang tidak proporsional untuk seorang polisi. “Ayok semangat,” kata Hendro. “Siap,” ujar polisi itu.

Warganet pun memberikan komentar soal kebersamaan Hendro dan anak buahnya melakukan sesi lari bersama. “Semangat pak biar sehat dan gesit,” tulis seorang warganet.  Ada juga warganet yang berpesan bahwa menurunkan berat badan tidak hanya olahraga yang cukup.

“Jangan langsung lari [utar lapangan berkali-kali. Ada tahapannya, stidaknya ada gerak saja dulu dan pola makan diatur,” tutur warganet. Mayoritas mendukung para polisi yang bertubuh gendut untuk melakukan upaya menurunkan berat badan.

Begini Cara Polisi Gendut Turunkan Berat Badan, Atasan Ikut Mendampingi (Instagram @pandowohendro_007)

Memang fenomena polisi gendut sempat disoroti internal polisi. Mereka menyayangkan kenapa masih ada polisi-polisi yang bertubuh gendut, sehingga membuat kondisinya semakin parah karena dianggap sulit bergerak, lambat, dan tidak cekatan saat bertemu orang-orang pelaku kejahatan.

Di beberapa instansi polisi tingkat daerah misalnya beberapa kali melakukan sejumlah pelatihan khusus untuk membantu para polisi gendut memiliki berat badan yang proporsional. Mulai dari melakukan pola hidup sehat, olahraga, dan menjaga asupan makanan yang bergizi.

Jangan langsung lari putar lapangan berkali2

Begini Cara Polisi Gendut Turunkan Berat Badan, Atasan Ikut Mendampingi (Instagram @pandowohendro_007)