Fenomena Citayam Fashion Week yang belum lama ini heboh tampaknya memberikan dampak yang cukup besar di berbagai kota di Indonesia.
Ternyata tak hanya dilakukan oleh kawanan remaja asal Citayam, Bojonggede atau Bekasi saja, tapi juga beberapa kota lainnya.
Nah, berikut ini ada 5 kota lain di Indonesia yang tampaknya juga ikut-ikutan membuat ajang fashion seperti Citayam Fashion Week.
# Bandung
Bandung menjadi kota lain yang cukup sering disorot setelah munculnya fenomena Citayam Fashion Week. Sempat terlihat beberapa anak muda Bandung menggelar acara fashion show di sekitar jalan Braga dan Jalan Asia Afrika.
Namun, aksi tersebut dipelopori oleh sebuah brand lokal. Banyak anak remaja yang berjalan seperti model di jalan tersebut.
# Surabaya
Tak cuma Bandung, Surabaya juga sempat menggunakan Jalan Tunjungan untuk ajang fashion show. Tak sedikit remaja yang datang menggunakan style fashion-nya masing-masing untuk menghadiri acara Tunjungan Fashion Week.
Namun, banyak warga sekitar yang merasa terganggu dengan ajang tersebut karena menghalangi lalu lintas.
# Makassar
Beberapa kota lain yang ikut membuat ajang seperti Citayam Fashion Week (kompas.com)
Ada pula Makassar, yang terlihat beberapa remajanya yang menggunakan kawasan Center Point of Indonesia atau CPI Makassar untuk ajang fashion show.
# Semarang
Beberapa kota lain yang ikut membuat ajang seperti Citayam Fashion Week (kompas.com)
Berikutnya adaah Semarang, dimana tampak kawasan Simpang Lima yang dijadikan sebagai ajang Semarang Fashion Week. Tampak para remaja sedang meramaikan zebra cross di jalan tersebut ketika momen car free day.
# Medan
Terakhir ialah Medan, dimana sempat menjad perhatian publik saat beberapa remajanya menggelar ajang fashion show di persimpangan Jalan Ahmad Yani.
Beberapa kota lain yang ikut membuat ajang seperti Citayam Fashion Week (kompas.com)