Ngakak, Penghulu Ini Beri Nasihat Kepada Pengantin Pria dengan Pesan Kocak

Ngakak, Penghulu Ini Beri Nasihat Kepada Pengantin Pria dengan Pesan Kocak

Seorang penghulu bernama Anas Fauzi menjadi viral setelah memberikan pesan kocak di sebuah pernikahan.

Penghulu asal Malang Jwa Timur itu memang sejak lama terkenal dengan tausyiah yang jenaka. Dari video yang diunggah oleh akun Instagram @memekamvret, sang penghulu itu pun memberikan pesan yang membuat pengantin pria tertawa.

Dari video itu, Pak Anas menanyakan soal tempat tinggal pengantin yang akan mereka tinggali setelah menikah.

"setelah menikah mau tinggal dimana?," tanya Pak Anas.

"di rumah pak," jawab pengantin pria.

"rumah mana," tanyanya lagi.

"daerah sengkaling, pak," jawab si pengantin.

"setelah menikah, rezekimu lancar nak. Beli rumah yang luas. Tersisa uang kececeran, belikan kambing nak, alhamdulillah kurban tiap tahun. Daftarkan haji umrohmu," ujar pak Anas.

Ia kemudian bertanya soal kesanggupan untuk bersedekah dan membayar zakat.

"sanggup untuk sodaqoh? Sanggup untuk bayar zakat?," tanya Pak Anas.

"sanggup," jawab pengantin pria dengan tegas.

 

Anas Fauzi, penghulu yang memberikan pesan jenaka kepada pengantin pria (instagram.com)

"saya hanya mengingatkan, dimanapun nanti bertempat tinggal, disitu ada iuran warga. Bayar ya nak," ujarnya

"iya pak," jawab pengantin pria dengan tertawa.

Seketika, suasanya yang tadinya tampak tegang menjadi pecah dengan segala tawa para tamu dan kedua mempelai.

Termasuk pula  Bupati Malang Sanusi dan Wakil Bupati Malang Didik Gatot Subroto yang ikut hadir di acara tersebut. Bahkan, Didik juga tertawa terpingkal mendengar pesan dari Anas.

Diketahui, kala itu penghulu Anas telah menikahkan anak dari Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Malang, Wahyu Hidayat.

Unggahan tersebut pun memancing beragam reaksi dari warganet.

"cak lontong versi lite," ujar icha***

"plot twist, penghulunya adalah bendahara warga," kata juun***

"bisa bisanya lagi serius dibikin ngakak," ucap novie***

"nasehat yang sangat bijak, salah satu contoh orang yang berilmu, menasehati dengan santai dan menyenangkan orang yang mendengar," ujar andit***

"dimanapun kalian tinggal disitu ada iuran warga, pelawak berkedok penghulu," kata tyty***

Anas Fauzi, penghulu yang memberikan pesan jenaka kepada pengantin pria (instagram.com)