Biar Liburan Enggak Penuh Drama, Ini Tips Memilih Teman Traveling

Melakukan traveling berkelompok itu menyenangkan karena banyak teman yang bisa diajak ngobrol ketika liburan, namun jangan sampai memilih teman traveling ya!

Bagi sebagian orang, melakukan traveling berkelompok itu lebih menyenangkan karena ada teman yang bisa diajak tukar pendapat saat liburan. Tapi jangan sampai salah memilih teman traveling  ya. Bukannya menyenangkan, nanti liburanmu justru penuh drama.

Umumnya teman yang tidak bawel, lebih mandiri, dan kreatif adalah teman yang seru kalau diajak traveling. Benarkah demikian? Nah biar enggak salah pilih teman traveling, berikut ini tipsnya.

1. Open Minded

Teman yang bisa kamu ajak traveling adalah teman yang memiliki pemikiran terbuka. Kalau kamu mengajak teman yang keras kepala, bukan liburan menyenangkan yang didapat tapi justru menyebalkan. Jadi demi kenyamanan liburan, ajak teman yang open minded ya.

2. Mau Diajak Susah

 

Memilih Teman Traveling (via Travel Kompas)

Bukan maksudnya liburanmu penuh dengan kesulitan ya. Tapi traveling tidak selamanya dihadapkan dengan kemudahan, tapi juga ada kendala yang membutuhkan effort lebih untuk melaluinya.

Nah kalau kamu mengajak teman tukang mengeluh, maka liburan kamu akan jadi menyebalkan. Tapi teman yang mau diajak susah akan membuat kamu lebih bersemangat dan liburan kamu akan menjadi kenangan tak terlupakan.

3. Orang yang Lebih Tua

Memilih Teman Traveling (via Detik)

Mengajak liburan orang yang lebih tua tidak selamanya membosankan lho. Kamu bisa mengajak kakak. Biasanya mereka yang lebih tua akan lebih bijak karena lebih banyak pengalaman. Jadi ada yang mengingatkan kamu agar tidak bertindak gegabah dan ceroboh.

4. Jago Foto

Memilih Teman Traveling (via Sociolla)

Liburan tanpa swafoto rasanya hambar. Mengajak teman yang jago foto tentu akan lebih menyenangkan. Karena dengan begitu, kamu bisa memiliki banyak foto-foto kece yang bisa kamu upload di sosial media.

Sudah memikirkan mau memilih teman traveling  seperti apa untuk liburanmu selanjutnya? Jangan sampai salah pilih ya biar liburan kamu makin seru.

Memilih Teman Traveling (via Liputan6)