Putra sulung Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Emmeril Kahn Mumtadz masih belum ditemukan setelah dirinya dikabarkan tenggelam di Sungai Aare Swiss.
Kejadian yang menimpa Emmeril itu benar-benar membuat masyarakat Indonesia terkejut dan sedih hingga masih menjadi trending di Twitter saat ini.
Baru-baru ini pula, beredar video kekasih Emmeril bernama Nabila Ishma yang kemudian menjadi perhatian para warganet.
Dari video yang diunggah akun @dunia_konten_ terlihat Emmeril bersama Nabila sedang membuat konten TikTok bersama.
Dua pasangan itu terlihat sangat kompak mengenakan pakaian serba merah muda dan terlihat saling senyum sambil berbicara santai.
"Momen terakhir Emeril bersama sang kekasihnya, ya Allah akankah kemesraan ini akan berakhir," tulis akun tersebut.
Seketika, unggahan tersebut menarik perhatian warganet. Banyak dari mereka yang merasa bersedih dengan kisah romansa mereka.
Video TikTok terakhir anak Ridwan Kamil bersama kekasihnya, Nabila Ishma (tiktok.com)
"Ya Allah satukan mereka. Semoga mas Eril bisa di temukan. Aamiin," ujar akun @dew.dew**.
"Cantik dan ganteng kaya Pak RK n Bu Ata. Semoga Aa Eril bisa segera diketemukan dalam keadaan sebaik-baiknya sehat selamat aamiin," ujar akun @lestarie**.
"Aku masih yakin kak Eril bisa ditemukan selamat dan berkumpul lagi bersama keluarga," timpal akun @aries**.
Sebelumnya, putra Ridwan Kamil, Emmeril diketahui tenggelam dan hilang di Sungai Aare, Bern, Swiss pada Kamis (26/5/2022). Pencarian yang dilakukan oleh tim SAR pun masih terus berlanjut bersamaan dengan pihak kepolisian, polisi maritim, pemadam kebakaran selama 5 hari.
Tapi sayang, sampai saat ini tanda-tanda keberadaan Emmeril masih belum ditemukan.
Video TikTok terakhir anak Ridwan Kamil bersama kekasihnya, Nabila Ishma (tiktok.com)