Menyandang status sebagai ibu rumah tangga itu bukan hal mudah. Pasalnya ada banyak tantangan menjadi ibu rumah tangga yang harus dihadapi setiap harinya. Mulai dari urusan perut hingga pendidikan, semua harus dilakukan.
Perempuan yang sudah memutuskan sepenuhnya menjadi ibu rumah tangga tentu akan menghadapi banyak hal yang harus siap dihadapi. Ini tak mudah, namun anehnya semua ibu rumah tangga pasti bisa melalui tantangan ini. Lantas apa saja sih tantangan menjadi ibu rumah tangga yang harus dihadapi?
1. Rela Jarang Keluar Rumah
Menjadi ibu rumah tangga artinya kamu rela untuk jarang keluar rumah. Jangankan hangout bareng sahabat, pergi belanja sebentar saja pasti anak sudah mencari tanpa henti.
Terlebih untuk ibu rumah tangga yang harus diboyong keluar kota mengikuti suami. Sudah dipastikan tidak akan pergi kemana-mana karena belum kenal betul daerah sekitar.
2. Bingung Ketika Jadwal Bentrok
Tantangan Menjadi Ibu Rumah Tangga (via Dream)
Sudah menyusun jadwal sedemikian rupa agar semua berjalan sempurna, eh tiba-tiba ada yang mengubah jadwal dan rencana begitu saja. Duh, ibu rumah tangga auto bingung dan panik. Karena tentu dia harus mengatur jadwal ulang agar semua tetap berjalan lancar.
3. Baper Karena Postingan Di Media Social
Tantangan Menjadi Ibu Rumah Tangga (via Netsolmind)
Siapapun bisa baper setelah melihat sebuah postingan di media sosial. Namun ibu rumah tangga memiliki tingkat kebaperan yang luar biasa. Banyak hal yang bisa membuat ibu rumah tangga baper, misalnya melihat ibu-ibu lain bisa tetap liburan cantik dengan membawa anaknya, melihat ibu-ibu lain tetap bisa melakukan hobi, terlebih melihat ibu-ibu lain tetap terlihat cantik dan langsing meski sudah punya tiga anak.
Bahkan perasaan baper yang dibiarkan akan berujung pada rasa insecure pada diri sendiri. Duh, bisa gawat tuh.
4. Bingung Menentukan Menu Masakan Sehari-Hari
Tantangan Menjadi Ibu Rumah Tangga (via Ajaib)
Ini jelas tantangan ibu rumah tangga. Mengingat semua ibu ingin menyajikan masakan yang enak dan bervariasi untuk keluarga tercinta. Saking bingungnya, terkadang makanan yang disajikan malah hanya itu-itu saja.
Tapi jangan menyalahkan ibu, ya. Karena sejujurnya ibu pun bingung harus memasak apa hari ini.
Nah, itu tadi tantangan menjadi ibu rumah tangga yang harus dihadapi. Semoga semua ibu rumah tangga kuat dengan semua tantangan ini, ya.
Tantangan Menjadi Ibu Rumah Tangga (via Orami)