Akhirnya Terpecahkan! 3 Penyebab Kuntilanak Tertawa Saat Menakut-nakuti Manusia

Kuntilanak dikenal sebagai hantu yang suka tertawa saat menakuti manusia. Terungkap penyebabnya.

Hantu kuntilanak  adalah salah satu jenis makhluk halus yang populer di Indonesia. Kuntilanak berwujud wanita bergaun putih dan berambut panjang. Biasanya kuntilanak gentayangan di beberapa pohon dan bangunan kosong. Salah satu ciri khas kuntilanak adalah suara tertawanya yang melengking dan terdengar menakutkan.

Dari kepercayaan yang berkembang dalam masyarakat, kuntilanak sering menampakan diri dan menguarkan suara tertawanya saat menakuti manusia. Selain tertawa kuntilanak juga sering terdengar menangis sehingga membuat manusia jadi takut. Tapi kenapa sih kuntilanak malah tertawa saat menakut-nakuti manusia?

1.    Menutupi Masa Lalu

Masa lalu hantu kuntilanak saat masih jadi manusia memang menyedihkan. Kabarnya wanita yang meninggal saat sedang hamil atau ketika melahirkan, dipercaya arwahnya akan gentayangan dan jadi kuntilanak. Selain kuntilanak identik dengan wanita hamil, kasus pembunuhan para wanita diduga arwah korban akan jadi kuntilanak.

Selain wanita yang terbunuh secara mengenaskan, ada juga wanita yang bunuh diri karena urusan cinta dan saat meninggal arwahnya jadi kuntilanak. Ketiga penyebab wanita meninggal itu memang sangat menyedihkan. Makanya kuntilanak memilih tertawa untuk menutupi masa lalunya yang kelam sekaligus menghibur diri sendiri.

2.    Iman Manusia Lemah

Selain menutupi masa lalu yang kelam, kabarnya kuntilanak dan hantu-hantu lainnya sengaja mengganggu karena mereka tahu dan bisa merasakan jika manusia yang akan mereka ganggu dan takuti memiliki iman yang lemah. Alhasil kuntilanak akan senang menakuti sambil tertawa dengan lepasnya.

Makanya sebagai manusia harus menguatkan iman agar terhindar dari gangguan-gangguan makhluk halus. Cara menebalkan iman bisa dilakukan dengan sejumlah cara salah satunya menjalani ibadah dan mendekatkan diri pada Tuhan.

3.    Menangis Seperti Tertawa

Suara kuntilanak tertawa mirip dengan kuntilanak menangis. Jadi kadang manusia tidak bisa membedakan kedua suara itu. Ketika kuntilanak menangis memikirkan masa lalunya yang kelam dan tragis, membuat manusia mengira kuntilanak itu tertawa padahal menangis.  Ketika kuntilanak tertawa pun bisa disebabkan karena ingin menghibur dirinya sendiri. Ternyata meski sudah meninggal, arwah penasaran kadang memikirkan keluarganya yang masih hidup.

3 Penyebab Kuntilanak Tertawa Saat Menakut-nakuti Manusia (Pikiran Rakyat)

Lalu apakah ketika kita bertemu kuntilanak  harus langsung lari? Menurut Imam Mujahid bin Jabir mengungkapkan pesannya bahwa tidak hanya ketemu kuntilanak, ketika manusia bertemu dan berpapasan dengan bangsa jin, jangan lari tunggang langgang yang membuat diri kita jadi trauma. Tetapi manusia harus percaya diri dan nantinya hantu iru akan pergi dengan sendirinya.

3 Penyebab Kuntilanak Tertawa Saat Menakut-nakuti Manusia (Smart News Tapanuli)