Mau Jalan-Jalan Saat Puasa? Simak 7 Tips Traveling Ini Biar Tetep Aman

Mau Jalan-Jalan Saat Puasa? Simak 7 Tips Traveling Ini Biar Tetep Aman

Bulan Ramadan baru saja dimulai, tapi bukan berarti menjadi penghalang untuk pergi jalan-jalan. Apalagi bagi kamu si pecinta traveling. Sebab, kamu bisa melakukannya sambil ngabuburit dan menghabiskan waktu sampai waktu buka puasa tiba, lho Gengs.

Biar nggak bosen selama menjalankan ibadah puasa, kamu bisa mengunjungi tempat baru, Namun, karena saat ini masih dalam keadaan pandemi dan walaupun kasus Covid-19 sudah melandai, jangan lupa untuk terus mematuhi protokol kesehatan, ya!

Nah, berikut adalah tips traveling aman untuk kamu yang ingin jalan-jalan saat bulan puasa. Simak sampai habis!

1. Memilih Destinasi Wisata yang Tepat

Dalam bulan puasa seperti saat ini, ada baiknya mencari destinasi wisata yang tepat. Misalnya destinasi yang memiliki cuaca sejuk supaya nggak gampang lelah dan merasa haus. Apalagi jika tempat tersebut memiliki pemandangan hijau, ditambah suara gemericik air yang bisa membuat rasa lelah hilang dalam sekejap sesampainya kamu di sana.

Mungkin destinasi wisata seperti Puncak Bogor, Dataran Tinggi Dieng, Bandungan Semarang, Kawasan Bromo, Batu, Kintamani, dan lainnya bisa jadi pilihanmu.

2. Pilihlah Hari dengan Cuaca yang Baik

Saat jalan-jalan, ada baiknya melihat seperti apa cuaca hari ini melalui website https://www.bmkg.go.id/. Karena sedang puasa, sebaiknya pilihlah hari atau jam yang panasnya tidak terlalu terik, ya!

3. Membuat Daftar Perjalanan

Sebaiknya buatlah daftar perjalanan atau kegiatan yang akan kamu lakukan saat mau mengunjungi destinasi wisata. Mulai dari kapan kamu akan datang ke tempat tersebut, hingga penentuan akan berapa lama kamu menghabiskan waktu di destinasi wisata itu. Hal ini dilakukan supaya sebelum waktu buka puasa, kamu sudah bisa sampai di restoran sekitar tempat yang ingin dikunjungi.

4. Menyiapkan Budget

Ini adalah hal yang terpenting saat memutuskan akan pergi jalan-jalan. Untuk menentukan berapa budget yang harus dikeluarkan, tentu kamu bisa memperkirakan itu semua. Supaya lebih hemat, ada baiknya kamu memperhatikan waktu booking dan hari keberangkatan. Sebab, biasanya jika booking dari jauh-jauh hari dan bukan di peak seasons, harga hotel dan pesawat akan lebih murah.

Pastikan juga berapa orang yang akan ikut dalam perjalanan tersebut, jadi kamu bisa hitung-hitungan mengenai biaya yang harus dikeluarkan di sana nantinya. Oh iya, biasanya online travel agent akan banyak menawarkan promo-promo yang menguntungkan sehingga nggak bikin kantong kamu jebol.

Ilustrasi Jalan-Jalan Saat Puasa (Pergi.com)

5. Jangan Lupa Sahur

Jalan-jalan juga butuh tenaga, maka dari itu kamu sangat dianjurkan untuk sahur sebelum berangkat, supaya tenagamu terisi dengan maksimal. Jangan lupa untuk makan makanan bergizi, supaya nutrisi selama melakukan perjalanan tetap terpenuhi dengan baik, ya!

6. Bawa Minuman atau Makanan Ringan untuk Jaga-jaga

Ini sangat penting, karena ketika berada di perjalanan, kamu tidak tahu akan menghabiskan waktu berapa lama. Bayangkan kalau macet dan ada kejadian-kejadian yang tidak diinginkan terjadi. Jadi, sebaiknya bawa minuman dan makanan ringan untuk buka puasa. Hal ini bisa jadi alternatif untuk buka puasa dan sekaligus hemat pengeluaran, lho.

Ilustrasi Jalan-Jalan Saat Puasa (PingPoint)

7. Membawa Perlengkapan Ibadah Pribadi

Selama melakukan perjalanan, jangan lupa ibadah juga harus dilakukan, supaya seimbang antara perjalanan dan ibadah. Maka dari itu, ada baiknya kamu membawa peralatan ibadah sendiri. Hal ini tentu akan mempermudah kamu untuk beribadah di mana pun berada.

Nah, itu dia beberapa tips untuk kamu yang ingin traveling saat berpuasa. Semoga tips ini bisa membantumu saat perjalanan nanti, ya!

Ilustrasi Jalan-Jalan Saat Puasa (Detikcom)