Banyak orang menganggap jika sikap cuek itu buruk dan baiknya dihilangkan. Kamu adalah seorang yang cuek? Mungkin kamu pun pernah merasakannya, dianggap sebagai sosok yang egois dan nggak peduli dengan perasaan atau pikiran orang lain.
Eits tunggu dulu. Jangan teburu-buru menghakimim, gengs. Nggak baik buat perasaan maupun pikiran kalian lho. Terkadang sifat cuek itu juga dibutuhkan. Selain itu, sifat cuek juga punya nilai positifnya, lho.
Penasaran dengan sisi positif dari sifat cuek? Yuk simak uraian di bawah.
Bisa melakukan apapun yang terbaik untuk dirimu tanpa mengkhawatirkan komentar orang lain
Pernah ada masanya di waktu yang telah lewat, orang cenderung lebih memperhatikan komentar orang lain demi mewujudkan kepentingan bersama. Oleh karena itu, yang dijadikan gosip pun berkaitan dengan sikap dan sifat yang nggak sesuai dengan norma atau ketentuan masyarakat setempat.
Cewek cuek (kaskus.co.id)
Berbeda dengan saat ini. Jika kamu perhatikan komentar di media sosial, lebih banyak yang bersifat toxic daripada kritik membangun.
Begitupula di lingkungan pertemanan saat ini. Punya teman yang suka menyebar toxic? Pasti ada beberapa deh.
Di sinilah pentingnya memiliki sifat cuek. Dengan bersikap demikian, kamu akan lebih bebas berkembang. Kamu bisa melakukan apapun tanpa terhambat oleh omongan orang.
Saat usaha yang kamu jalani menghasilkan sesuatu, nggak perlu repot-repot juga untuk membuat toxic itu menyebar. Mereka pun akan diam sendiri, kok. Bahkan bisa jadi malah merasa malu sendiri jika membandingkan diri dengan prestasi yang kamu miliki.
Hidup tenang tanpa drama
Kamu emang nggak bisa mengatur orang lain agar nggak membuat drama. Susah dan itu adalah di luar wewenang yang kamu miliki.
Tapi kamu bisa kok memilih untuk nggak terlibat dalam drama mereka. Dan sifat cuek yang kamu miliki bisa menjadi alat bantu yang sangat tepat untuk kondisi ini.
Cewek cuek (miignon.com)
Tentu menghindari diri terlibat dengan drama orang lain nggak sama artinya dengan hidup sendiri tanpa teman. Pertemanan tetap dijaga, hanya saja minus drama. Bukankah hubungan kalian akan terasa lebih menyenangkan?
Nikmatnya hidup dan pikiran tanpa banyak menilai orang
Awal mula kegelisahan yang dialami sebagian banyak orang adalah karena terlalu membandingkan diri dengan orang lain. Mulai dari kehidupan pribadi, prestasi, hingga yang bersifat materi.
Cuek aja bray. Kamu nggak pernah tahu kan seberapa besar perjuangan yang orang lain lakukan hingga bisa mencapai posisinya sekarang? Dan untuk hal ini, sifat cuek memiliki sisi positifnya.
Cewek cuek (gentlemancode.id)
Dengan cuek, kamu akan terhindar akan pikiran-pikiran yang menghambat perkembangan kepribadian. Kalo sudah demikian, apapun yang kamu lakukan akan terasa lebih enak, deh. COba aja bray.
Cewek cuek (kelinciberdasi24.com)