Catat, Ini Daftar Perlengkapan yang Harus Ada Saat Mendaki Gunung

Catat, Ini Daftar Perlengkapan yang Harus Ada Saat Mendaki Gunung

Mendaki gunung merupakan kegiatan yang menantang sekaligus menyenangkan. Namun, sebagian orang malas melakukan kegiatan outdoor ini karena membutuhkan persiapan yang matang baik dari segi mental maupun persiapan demi kelancaran dan keselamatan para pendaki itu sendiri.

Sejalan dengan tersebut, Humas Balai Besar Taman Nasional Gunung Gede Pangrango (TNGGP), Agus Deni menyampaikan sejumlah kewajiban yang harus dilakukan oleh pendaki, baik secara pribadi atau tim (kelompok), seperti yang tertera dalam aturan pendakian TNGGP.

Para pendaki wajib memenuhi ketentuan tersebut selama berada di kawasan pendakian. Hal paling utama yang harus disiapkan para pendaki baik individu maupun tim adalah memastikan dirinya sehat saat hendak mendaki gunung.

"Berbadan sehat pada saat melakukan pendakian, tidak memiliki riwayat penyakit yang berbahaya seperti asma, tekanan darah tinggi, jantung atau penyakit lainnya yang berada dalam pengawasan dokter," kata Agus Deni dilansir dari Kompas.com (21/3/2022).

Daftar Perlengkapan yang Harus Ada Saat Mendaki Gunung

Selanjutnya, para pendaki harus mempersiapkan perlengkapan pendakian sebelum memulai petualangan mereka. Agus menuturkan perlengkapan antara pendaki individu maupun tim sama.

"Membawa atau menggunakan perlengkapan pendakian yang memenuhi persyaratan keselamatan dan kenyamanan," imbuh aturan pendakian yang disampaikan Agus.

Berikut 14 daftar perlengkapan yang harus ada saat mendaki gunung:

1. Tenda kedap air

2. Ransel atau carrier

3. Matras atau alas tidur

4. Kantung tidur atau sleeping bag

5. Sarung tangan

6. Kaus kaki yang minimal menutupi mata kaki

7. Celana, disarankan tidak menggunakan jeans

8. Sepatu gunung

9. Jas hujan

10. Lampu senter

11. Peralatan masak

12. Perbekalan makanan dan minuman

13. Obatan-obatan pribadi dan kelompok

14. Kantung sampah (trash bag).

Daftar Perlengkapan yang Harus Ada Saat Mendaki Gunung (Shutterstock)

Dikutip dari Kompas.com, Senin (21/3/2022), Koordinator Tim Selam Search and Rescue Majelis Tafsir Al-Quran (SAR MTA), Sugiyanto mengatakan memakai jaket tebal dengan bahan polyester sangat direkomendasikan saat mendaki gunung.

Sebab, jaket tersebut dapat mencegah pendaki dari hipotermia. Sebagai informasi, hipotermia adalah sebuah gangguan medis yang bisa menyerang seseorang yang mengalami penurunan suhu tubuh secara drastis.

"Bawa jaket hangat berbahan polyester, kemudian jas hujan, serta pakaian ganti saat pendakian," ujar Sugiyanto.

Bahan polyster dapat menghalangi dengan baik udara dingin gunung sehingga badan tetap hangat. Selain jaket bahan polyster, Sugiyanto mengatakan sleeping bag dan tenda dapat mencegah pendaki dari hipotermia. Pasalnya, sleeping bag dan tenda bisa melindungi pendaki dari cuaca dingin yang ekstrem selama berada di gunung.

Nggak cuma itu aja, setelah semua perlengkapan mendaki siap, para pendaki harus memasuki jalur pendakian pada waktu dan rute yang telah ditentukan oleh pengelola gunung. Untuk TNGGP misalnya, para pendaki harus memasuki jalur pendakian antara pukul 06.00 hingga 18.00 WIB.

"Para pendaki gunung, mendaki melalui jalur yang sudah ditentukan atau jalur resmi, yakni Jalur Cibodas, Gunung Putri dan Selabintana," imbuh Agus.

Sebelum masuk, biasanya para pengelola meminta para pendaki mengisi formulir barang bawaan yang menghasilkan sampah. Nantinya, formulir tersebut kembali dicek saat turun gunung, dengan tujuan memastikan para pendaki telah membawa sampahnya saat perjalanan pulang sehingga tidak mengotori gunung.

Para pendaki juga diimbau untuk melakukan evakuasi mandiri terhadap rekannya yang sakit sebelum mendapatkan bantuan dari petugas.

"Memprioritaskan penanganan bagi perempuan yang sedang menstruasi, utamanya segera membawa turun korban apabila menderita sakit," tambah aturan tersebut.

Jadi, setelah membaca informasi di atas, diharapkan persiapanmu sebelum mendaki makin matang ya, Gengs. Semua demi kebaikanmu sendiri juga, kok.

Daftar Perlengkapan yang Harus Ada Saat Mendaki Gunung (Urbanasia)