Penasaran Nggak Sih, Kenapa Tukang Tahu Bulat Jualan di Mobil Pick Up?

Tahu bulat merupakan jajanan yang dijual di mobil pick up. Tapi penasaran nggak sih kenapa tahu bulat jualannya di mobil bukan di gerobak?

“Tahu bulat , digoreng dadakan, Limaratusan, gurih-gurih nyoi”. Itulah petikan suara dari tukang tahu bulat yang berjualan di pemukiman. Tukang tahu bulat tidak berjualan dengan gerobak melainkan dengan mobil pick up.

Penjual tahu bulat biasanya terdiri dari dua orang. Satu orang menyetir mobil sembari menyalakan lagu dan suara, sementara satu orang lainnya berada di bagian belakang sembari menggoreng dan melayani pembeli.

Tapi tahu nggak sih kenapa tukang tahu bulat jualannya di mobil pick up? Salah satu usaha tahu bulat bernama Mustika Sari memiliki lebih dari 20 mobil pick up di Jakarta. Mobil itu tersebar menjual tahu bulat di beberapa tempat mulai dari Jakarta Barat dan Jakarta Timur.

Yahya yang ditugaskan menjadi penanggung jawab dan mengurus soal mobil pick up mengatakan bawa sejak awal pemilik tahu bulat itu berjualan dengan mobil di kampung halaman, di Pangandaran, Jawa Barat. “Dulunya dia jualan buah, terus inisiatif jualan tahu bulat di mobil tahun 2013,” kata Yahya dilansir dari GridOto.

Menurut Yahya banyak tukang tahu bulat beralih jualan dengan menggunakan mobil pick up karena bisa mendapatkan keuntungan yang besar dibandingkan berjualan dengan gerobak atau alat lainnya. “Awalnya punya 1 mobil pick up terus tambah jadi 2 dan punya 3 jadi banyak yang mengikuti berjualan tahu bulan di mobil,” ujarnya.

Mobil pick up yang pertama digunakan untuk berjualan tahu bulat adalah tipe Mitsubishi T120SS. Kini mayoritas penjual tahu bulat menggunakan mobil pick up. Memang mobil tersebut bukan mobil baru, namun karena bentuknya pick up dan masih bisa digunakan.

Kenapa Tukang Tahu Bulat Jualan di Mobil Pick Up (GridOto)

Mobil pick up bisa dipakai berjualan tahu bulat karena bagian belakang mobil memiliki ukuran yang cukup luas untuk penjual yang menggoreng tahu. Termasuk muat beberapa perangkat seperti penggorengan, gas, dan kompor, serta kotak tahu untuk menyimpan tahu sebelum digoreng.

Namun pernah ada tukang tahu bulat  yang berjualan tidak pakai mobil pick up, melainkan mobil pribadi Toyota Avanza. Ternyata mobil itu terbakar karena kompor diletakan di dalam kabin sehingga memicu bahaya.

Kenapa Tukang Tahu Bulat Jualan di Mobil Pick Up (Kompas.com)