Terungkap Sudah! Ini Alasan Kenapa Netizen Saling Panggil 'Bestie', Terutama di TikTok

Terungkap Sudah! Ini Alasan Kenapa Netizen Saling Panggil 'Bestie', Terutama di TikTok

Hai, bestie! Apa Kabar? Semoga baik-baik aja ya.

Akhir-akhir ini di internet, semua orang memang mendadak adalah 'sahabat' atau 'bestie' kita. Entah mulai dari sahabat sejatimu beneran, sampai orang asing.

Tapi, kamu paham gak sih apa yang sebenarnya dimaksud dengan bestie?

# Arti 'Bestie' yang Sering Digunakan Orang untuk Memanggil Orang Lain di Internet

Bestie hanyalah sapaan atau nama panggilan untuk sahabat. Sapaan ini biasanya digunakan di percakapan sehari-hari atau dalam pergaulan di negara berbahasa Inggris. Meskipun begitu, kamu dapat memanggil siapa pun sebagai 'bestie' jika kamu benar-benar peduli dengan mereka.

Selain itu, kamu mungkin sering melihat kata 'bestie' digunakan di bagian komentar TikTok untuk mengekspresikan kesukaan, seperti "Keliatan cantik deh, Bestie," atau perhatian, seperti "Sakit apa, Bestie?" Apa pun tujuannya, itu selalu menyenangkan dan tidak dimaksudkan untuk merendahkan.

Sapaan ini akhirnya digunakan para pengguna TikTok agar memunculkan kesan hangat, ramah ketika berinteraksi dengan orang lain di media sosial tersebut.

# Pengguna TikTok @tiktoshh membantu mempopulerkan istilah ini

Media sosial TikTok (cnbcindonesia.com)

Kata bestie, juga dipopulerkan oleh salah seorang pengguna TikTok. Kamu mungkin pernah mendengar suara viral yang dibuat oleh akun @tiktoshh, pengguna yang anonim yang hanya dikenal dengan nama pengguna "Breezysmamager."

Dalam videonya yang paling populer hingga saat ini, yang dibagikan pada Januari 2021, @tiktoshh mengatakan "Bestie vibes only" tujuh kali berturut-turut.

Setelah itu, lebih dari 70.000 video telah dibuat menggunakan suara ini.

Video @tiktoshh lainnya yang serupa, misalnya cuplikan close-up dari wajahnya yang mengulangi frasa yang menyapa sahabatnya, atau saran-saran untuk teman-temannya, atau sapaan saat akan tidur atau bangun di pagi hari, dan sebagainya.

Komentar-komentar 'bestie' di TikTok (thisinterestsme.com)

"Selamat malam bestie selamat malam bestie selamat malam bestie selamat malam bestie ... tapi sebelum tidur, aku harus memberi tahumu enam hal," katanya dalam video populer lainnya.

Orang-orang kemudian menggunakan suara itu untuk membuat lelucon mereka sendiri.

Nah, itu tadi alasan kenapa warga TikTok raya sering memanggil dengan sapaan 'bestie' satu sama lain. Semoga artikel ini bisa menjawab rasa penasaranmu ya 'Bestie'. Hehehehe

TikTok @tiktoshh (sewaktu.com)