Seorang pria melakukan hal unik dan kocak saat memberikan kejutan kepada seorang temannya. Ya, dirinya memberikan hadiah berupa nasi Padang.
Melalui akun TikTok @denipatidolken, pria tersebut mengunggah video ketika memberikan kejutan lucu untuk merayakan ulang tahun temannya.
"Kado untuk si bang***, clip terakhir dia nangis," tulis Deni.
Di video tersebut, terlihat Deni sedang berada di sebuah restoran Padang. Di restoran tersebut, ia memilih beberapa menu makanan yang dikemas dalam kotak.
Terlihat di dalamnya terdapat rendang, kuah gulai, daun singkong, mentimun dan sambal. Dari luar, nasi padang itu memang tampak biasa saja, layaknya nasi kotak pada umumnya.
Namun di situlah letak kreativitas Deni. Ia sengaja membungkus nasi kotaknya dengan kertas kado berwarna merah muda. Bahkan, ia membungkusnya dengan sangat rapi sambil menggunakan aksen pita dan kertas kado yang dibuatnya.
Seorang pria memberikan hadiah ulang tahun nasi padang terhadap temannya (tiktok.com)
Setelah selesai menyiapkan kado untuk temannya, Deni pun memberikan hadiah tersebut. Di sana, tampak seorang temannya merasa terkejut senang saat melihat hadiah yang diberikan oleh Deni.
Saat hadiahnya dibuka, temannya seketika tertawa lepas. Tak ditunjukkan apakah temannya benar-benar menangis karena dapat hadiah nasi Padang, namun yang pasti, video Deni berhasil menghibur banyak orang.
"Gue mending dikasih begini dibanding dikasih nasi Padang," komen @v***.
"Hahaha sumpah kalo gue dikasih makan nasi Padang gue seneng banget," sambung @bla**.
"Tapi beneran lho, dibandingin dikasih kue atau segalanya. Lebih enak dan kenyang ulang tahun dikasih nasi Padang," tulis @c**.
"Selain nasi Padang, menu nasi ayam geprek juga bisa dijadikan menu sekaligus kado ulang tahun yang murah meriah," pungkas @an**.
Seorang pria memberikan hadiah ulang tahun nasi padang terhadap temannya (tiktok.com)