Tahukah kamu bahwa kepribadian berbeda sesuai dengan macam-macam bentuk bibir yang dimiliki setiap orang? Ya, memang ada ilmunya. Keterampilan membaca bentuk bibir disebut juga dengan lipsologi. Analisanya dilakukan terhadap bentuk, ukuran, hingga kontur bibir . Apa saja bentuk bibir beserta kepribadian yang ada di baliknya? Yuk, simak di bawah ini!
1. Bibir Berbentuk Busur
Bentuk seperti ini juga terlihat seperti hati. Bibir berbentuk busur ini mengungkap kepribadian seseorang dengan tingkat kreatif yang tinggi, mandiri, terbuka, dan ekspresif. Karena daya ingatnya tinggi, mereka terkenal humble karena dapat berbincang dengan siapapun dan kapanpun.
2. Bibir Kecil Tapi Tebal
Macam-macam Bentuk Bibir (via Styles At Life)
Jenis bibir yang berukuran kecil namun berisi ini memiliki keingintahuan yang besar. Jika penasaran terhadap sesuatu, mereka akan mencari tahu sampai mendapatkan informasi yang penuh, entah dengan bertanya atau menelusuri sendiri, seperti detektif! Orang dengan bibir bulat seperti kancing ini juga sering jadi pusat perhatian karena pesonanya.
3. Bibir Tebal
Macam-macam Bentuk Bibir (via AsiaMs.net)
Pemilik dengan bibir tebal dinilai seksi dan mudah memikat banyak orang. Meskipun demikian, ternyata mereka introvert terhadap hal-hal pribadinya dan sangat misterius. Mereka bersikukuh dengan pikirannya sendiri sehingga sulit dirayu dan tidak mudah puas.
4. Bibir yang Atas Lebih Tebal
Macam-macam Bentuk Bibir (via Illuminate Plastic Surgery)
Mencintai dirinya secara utuh, mereka memancarkan karisma. Tapi, orang-orang dengan bibir seperti ini biasanya hidupnya lekat dengan drama. Karena haus perhatian, mereka dengan sengaja menciptakan drama agar semua orang fokus ke dirinya.
Itu dia macam-macam bentuk bibir beserta kepribadiannya. Kamu termasuk yang mana?
Macam-macam Bentuk Bibir (via Style At Life)