Kabur ke Skotlandia dan Berpura-Pura Meninggal, Pria Ini Malah Apes Kena Covid-19

Kabur ke Skotlandia dan Berpura-Pura Meninggal, Pria Ini Malah Apes Kena Covid-19

Betapa apesnya nasib seorang pria bernama Nicholas Alahverdian ini. Dirinya baru saja memalsukan kematiannya sendiri demi bisa kabur ke Skotlandia dari Amerika Serikat, tapi ujung-ujungnya dia malah terkena Covid-19.

Nicholas sendiri merupakan warga asal Rhode Island yang ketahuan telah memalsukan surat kematian atas namanya sendiri. Ia sengaja memakai surat kematian palsu itu biar bisa keluar dari AS.

Ia memutuskan kabur ke Skotlandia supaya terhindar dari hukuman atas dirinya di Utah serta beberapa negara lainnya.

Tetapi setibanya di Skotlandia, Nicholas malah dinyatakan positif Covid-19. Kini, dirinya sedang dalam kondisi kritis sampai harus menggunakan bantuan ventilator.

Dikutip detikTravel dari AP pada Minggu (16/1/2022), pria berusia 34 tahun itu kini sedang dirawat di sebuah rumah sakit yang berlokasi di Glasgow. 

Di tahun 2020, Nicholas sempat mengklaim menderita kanker limfoma stadium akhir dan hanya punya waktu beberapa minggu saja untuk hidup. Bahkan, dirinya sempat  menerbitkan Obituari secara online dengan memakai namanya sendiri dan mengumumkan jika ia telah meninggal pada 29 Februari 2020.

Nicholas Alahverdian, pria yang kabur ke Skotlandia tapi berujung apes terkena Covid-19 (nytimes.com)

Tetapi, itu semua hanyalah tipuan belaka dan siasat Nicholas agar bisa kabur dari jeratan hukum. Walaupun akhirnya polisi Rhode Island sudah berhasil mencari keberadaannya dengan kematian palsunya itu.

Nicholas ditahan akibat kasus pemerkosaan yang dilakukannya di negara bagian Utah. kala itu, ia memakai nama palsu Nicholas Rossi. Melalui situs MySpace, ia menjalin hubungan dengan wanita yang berusia 21 tahun.

Tetapi, sang wanita itu tiba-tiba minta putus karena Nicholas berhutang pada dirinya hingga mencapai US$ 277 Ribu (setara Rp 3,9 M). Bukannya membayar lunas hutangnya, kekasihnya itu malah dilecehkan secara seksual oleh Nicholas.

"Pihak penyidik menemukan bahwa Nicholas pergi meninggalkan Amerika Serikat untuk menghindari eksekusi di Ohio. Dia telah ditemukan menggunakan nama lain di Skotlandia," pungkas David Leavitt, Jaksa Agung Utah.

Nicholas Alahverdian, pria yang kabur ke Skotlandia tapi berujung apes terkena Covid-19 (nytimes.com)