Cantik & Seksi, Wanita Ini Malah Mengeluh Karena Banyak Pria yang Mundur Setelah Tahu Usianya

Cantik & Seksi, Wanita Ini Malah Mengeluh Karena Banyak Pria yang Mundur Setelah Tahu Usianya

Namanya wanita, pastinya ingin bisa terlihat awet muda seiring bertambahnya usia mereka. Tetapi faktanya, punya wajah awet muda yang gak sesuai usia gak selalu menguntungkan.

Seperti yang dirasakan oleh wanita satu ini. Ia curhat di media sosial karena memiliki paras yang cantik dan awet muda. Dirinya mengaku banyak dikejar oleh para pria dan mengajaknya berkencan, tetapi perlahan mundur setelah mengetahui usianya.

Wanita bernama Princess April ini viral di TikTok karena penampilannya yang benar-benar cantik. Namun, model seksi ini mengaku sedih karena wajah awet mudanya tak selalu membawanya pada keberuntungan, khususnya dalam hal asmara. 

Princess April mengaku dirinya telah berusia 44 tahun dan banyak netizen yang terkejut akan hal tersebut. Sepertinya, memang kebanyakan pria yang mendekatinya berusia lebih muda dan tak sadar kalo usianya dengan Princess April terpantau jauh.

"Tidak ada yang menginginkan 'cougar' (sebutan untuk wanita lebih tua)," tulisnya di keterangan video.

Princess April, model seksi yang curhat karena banyak pria yang menjauhinya setelah tahu usia aslinya (tiktok.com)

Videonya pun menjadi viral karena banyak yang meyakini kalo Princess April sudah memasuki usia kepala empat. Bahkan, wajahnya masih seperti berusia 20an.

"Aku pikir kamu adalah remaja," "Aku tidak percaya usiamu 44," "Usiaku 24 dan orang akan bertanya bagaimana aku berpacaran dengan gadis lebih muda jika kamu milikku," tulis netizen.

Princess April, model seksi yang curhat karena banyak pria yang menjauhinya setelah tahu usia aslinya (tiktok.com)