Lagu Sedih Indonesia Terbaik Sepanjang Masa Yang Cocok Mengiringi Hujan

Lagu Sedih Indonesia Terbaik Sepanjang Masa Yang Cocok Mengiringi Hujan

Musik seolah bisa menggambarkan perasaan pendengarnya, baik dikala senang, marah, ataupun sedih. Salah satu jenis musik yang paling disukai adalah musik yang menggambarkan kesedihan. Musik sedih memiliki alunan nada lembut dan lirik yang menggambarkan isi hati membuat banyak orang merasa tersentuh.

Lagu sedih yang mendayu-dayu memiliki tempat tersendiri di hati pendengar musik Indonesia. Nggak heran kalau top chart lagu dan radio di Indonesia didominasi lagu-lagu cinta dengan alunan musik melow.

Yuk refresh memori kita dengan dengerin lagi lagu-lagu sedih Indonesia terbaik sepanjang masa!

1. Ada Band - Manusia Bodoh

Kalau ngomongin lagu sedih, nggak bisa dipungkiri bahwa lagu ini jadi salah satu lagu tersedih sepanjang masa. Lagu ini sangat populer di Indonesia karena memiliki alunan musik yang sendu dengan lirik sarat akan kesedihan. Lirik lagu Manusia Bodoh ditulis oleh sang vokalis yang terinspirasi dari pengalaman sahabatnya yang terlalu mencintai seseorang walaupun sering disakiti baik batin maupun fisiknya.

2. Agnes Monica - Teruskanlah

https://chordane.blogspot.com/

Lewat lagu sedih yang bikin nangis ini, Agnes Monica seolah mengajak kamu untuk turut merasakan perasaan nggak dianggap dan selalu saja salah. Apalagi, kalau yang membuatmu merasakan hal yang demikian adalah orang terkasih.

3. Dewa 19 - Risalah Hati

https://www.fimela.com/

Lagu hits yang satu ini bukan sembarang lagu galau sedih biasa. Lagu "Risalah Hati" ini benar-benar bisa membuatmu menangis tersedu-sedu kalau sedang mengalami hal yang serupa. Lirik di setiap baitnya soal betapa pedihnya cinta yang bertepuk sebelah tangan selalu juara dihati para penggemarnya, lho.

4. Raisa - Apalah Arti Menunggu

https://www.tagar.id/

Lagu "Apalah Arti Menunggu" yang dibawakan oleh Raisa ini cocok banget buat kamu saat ini yang lagi dibikin menunggu sesuatu yang nggak pasti. Kalau udah begini, move on adalah pilihan tepat yang harus kamu ambil. Emosi negatif yang nggak berkesudahan itu nggak baik untuk diri sendiri. Lebih baik kembali bahagia dan mengisi hari dengan kegiatan yang positif.

5. Sheila On 7 - Mudah Saja

http://blog.jempoli.com/

Lagu ini bisa mewakili banyak perasaan para pendengarnya. Nggak pernah ada kata mudah kalau harus berpisah sama orang yang disayangi. Seperti kata group band legendaris yang satu ini, "Mudah saja bagimu. Mudah saja untukmu. Andai saja cintamu seperti cintaku", wajib kamu dengarkan berulang-ulang kalau kamu sedang mengalami hal serupa.

https://www.timeout.com/