Tahu Nggak Sih, Deretan Tempat Wisata Ini Langganan Jadi Tempat Bunuh Diri

tempat wisata terkenal di dunia yang jadi tempat bunuh diri banyak orang

Normalnya tempat wisata merupakan tempat untuk melepaskan penat dan stress setelah suntuk melakukan aktivitas harian yang padat. Tempat wisata juga bisa menjadi salah satu tempat untuk healing agar perasaan dan pikiran menjadi fresh kembali. 

Namun ternyata beberapa tempat wisata ini malah langganan dijadikan sebagai tempat bunuh diri bagi sebagian orang. Tempat apa saja itu? Yuk simak selengkapnya. 

Beachy Head

Tebing curam di daerah Inggris Selatan ini mencapai ketinggian 162 meter diatas permukaan laut. Pemandangannya juga sangat indah, sayangnya tercatat ada 20 kasus bunuh diri dilaporkan di Beachy Head setiap tahunnya. 

Air Terjun Niagara

(anehdidunia.com)

Air terjun terbesar ini memang menjadi salah satu tempat wisata favorit karena keindahannya yang memukau. Sayangnya, tempat ini juga menjadi salah satu langganan orang bunuh diri. Sebanyak 20-40 orang dilaporkan kehilangan nyawanya di tempat ini. Diperkirakan sudah ada lebih dari 5.000 mayat manusia yang ditemukan di dasar Air Terjun Niagara antara tahun 1850-2011 dan jumlah itu terus bertambah. 

Gunung Mihara

(anehdidunia.com)

Gunung berapi di Pulau Izushima, Jepang ini memang sering dipakai dalam beberapa film. Namun pada tahun 1933 setidaknya ada 944 orang yang melompat dalam kawah panasnya. 

Hutan Aokigahara

(anehdidunia.com)

Masih dari Jepang, hutan di kaki Gunung Fuji ini memang terkenal sebagai hutan untuk bunuh diri. Baik dengan gantung diri atau minum obat dengan dosis mematikan. Sekitar 100 orang dilaporkan melakukan bunuh diri di tempat ini setiap tahunnya. 

(anehdidunia.com)