Catat! Ini Cara Menghilangkan Panu di Wajah dengan Cepat

Gangguan kulit ini bisa juga muncul di kulit wajah namun hal itu bisa diatasi apabila kita mengetahui cara menghilangkan panu di wajah dengan cepat tanpa bahan kimia.

Tidak hanya muncul di punggung atau lengan saja, panu juga bisa tumbuh di bagian wajah. Hal itulah yang sering kali dapat menurunkan rasa percaya diri seseorang. Namun, dengan mengetahui cara menghilangkan panu  di wajah dengan benar, maka masalah tersebut pun akan cepat teratasi. Nah, bagi anda yang masih bingung bagaimana cara menghilangkan panu di wajah, langkah-langkah berikut patut untuk anda coba.

1. Lengkuas

Cara mudah menghilangkan panu di wajah yang pertama adalah dengan menggunakan lengkuas. Senyawa kuersetin, amilum, dan flavonoid yang ada dalam lengkuas terbukti ampuh untuk menghilangkan bakteri dan jamur. Anda cukup menggosok area panu dengan lengkuas, tapi ingat, jangan terlalu keras karena dapat mengakibatkan iritasi pada kulit.

2. Lidah Buaya

Cara Menghilangkan Panu di Wajah dengan Cepat (via Kompas Health)

Lidah buaya memiliki sifat anti inflamasi dan anti jamur yang baik untuk menghilangkan panu pada kulit wajah. Cara penggunaannya pun cukup mudah, yakni dengan mengoleskan gel lidah buaya pada area panu dan tunggu beberapa menit, kemudian bilas hingga bersih.

3. Kunyit

Cara Menghilangkan Panu di Wajah dengan Cepat (via Tokopedia)

Kunyit memiliki kandungan volatile yang berfungsi sebagai anti inflamasi dan merupakan antioksidan alami yang mengatasi radikal bebas penyebab panu. Untuk cara penggunaannya, tumbuk kunyit hingga halus, kemudian tempelkan pada area panu, tunggu beberapa menit dan bilas hingga bersih.

4. Bawang Putih

Cara Menghilangkan Panu di Wajah dengan Cepat (via Xinghua Lianfu Food Co Ltd)

Bawang putih merupakan anti bakteri alami untuk menghilangkan panu dengan cepat. Selain itu, bawang putih juga aman untuk digunakan pada kulit bayi. Langkah pertama untuk menghilangkan panu dengan bawang putih adalah dengan memotongnya menjadi dua bagian, lalu gosok perlahan pada area panu.

5. Jeruk Nipis

Cara Menghilangkan Panu di Wajah dengan Cepat (via Jovee)

Jeruk nipis memiliki beberapa kandungan yang bermanfaat untuk menghilangkan panu, seperti vitamin C, asam sitrat yang berfungsi sebagai anti bakteri, dan senyawa antioksidan sebagai penangkal radikal bebas. Sekarang kamu tidak perlu lagi bingung memikirkan penampilan, karena cara menghilangkan panu  di wajah yang disebutkan di atas terbukti ampuh. Selamat mencoba!

Cara Menghilangkan Panu di Wajah dengan Cepat (via Katadata)