Ngilu Gengs! iPhone XS dan XS Max Dites Kekuatannya

Dua ponsel terbaru iPhone XS dan XS Max dijatuhin dari ketinggia buat ngetes kekuatannya. Yuk kita lihat mereka bisa tahan seberapa tinggi. Tetep ngilu lihatnya.

Siapa sih yang nggak panik kalo smartphone mereka, entah mahal atau yang enggak mahal, jatuh dari ke lantai yang keras? Tetapi Apple ngeklaim bahwa kaca pada iPhone terbaru mereka adalah yang paling keras dianding ponsel cerdas yang ada di pasaran. Hemmm benarkah hal ini menjadi berita baik bagi kita semua?

Untuk membuktikan kalau klaim Apple ini serius, Tom's Guide membeli iPhone XS dan XS Max terus dijatuhin dari ketinggian. Mereka ngelakuin uji ketahanan dengan ngejatuhin kedua ponsel ini ke lantai beton dari berbagai tingkat ketinggian. Dan juga dari berbagai arah seperti dari tepi, wajah, dan belakang perangkat.

Yuk kita lihat seberapa tahan ponsel ini melawan lantai beton yang keras. Maaf maaf nih kalau ngilu lihatnya.

iPhone XS dan iPhone XS Max (engadget.com)

Bisa kita lihat, kedua ponsel ini aman-aman saja saat dijatuhkan dari ketinggian 11 kaki atau sekitar 3 meteran. Baik iPhone XS maupun XS Max masih baik-baik saja. Sama sekali tidak ada goresan, retak, atau baret. Ga masalah mau dijatuhin seperti apa. Sepertinya Apple menetapi janji mereka.

Orang-orang Tom's Guide nggak puas dengan ketinggian umum rata-rata orang ngerusakin hapenya. Yang nguji pengen lebih ekstrim. IPhone XS dan XS Max lantas dijatuhkan dari ketinggian 20 kaki atau sekitar 6 meter. Hasilnya XS Max dengan bobot yang lebih berat langsung menyerah. Ketinggian segini cukup untuk menghancurkan kaca XS Max. Meskipun mereka selamat dari sebagian besar tetes yang dicoba di video ini. 

Kesimpulannya, meskipun iPhone XS dan XS Max tampaknya lebih kuat secara keseluruhan, kalau pengen lebih lama menggunakan kedua ponsel ini, berinvestasi dengan tetap membeli pelindung layar mungkin adalah ide yang bagus. Ya walaupun dengan beberapa dollar Apple menawarkan garansi untuk mengganti layar dari, jika kalian tidak mengikuti program AppleCare +.

Ilustrasi layar pecah (gadgethacks.com)