Arti Bleaching Biar Nggak Salah Paham Pas Ngecat Rambut

Sebelum mewarnai biasanya rambut kita akan di-'bleaching' dulu tuh. Tujuannya agar warna cat rambut dapat menempel dengan penuh. Ketahui arti 'bleaching' yang sebenarnya agar nggak asal ngecat.

Bagi kalian yang baru mulai mencoba ngecat rambut, ada hal-hal yang kadang tidak sesuai ekspektasi. Seperti warna rambut abis dicat yang tidak sesuai dengan warna di kotak kemasannya. Padahal kalian ngerasa udah banyak ngolesin cat rambutnya.

Apalagi untuk warna-warna terang seperti blonde, merah terang atau ungu burgundy dan juga warna-warna dramatis seperti biru neon dan hijau. Kalian terlebih dulu harus paham apa arti bleaching rambut sebelum mewarnai.

Bleaching sendiri adalah upaya penghilangan pigmen warna alami rambut menggunakan hidrogen peroxida. Jadi rambut yang awalnya berwarna hitam atau gelap bisa berwarna clear layaknya kanvas untuk melukis. 

Nah, memahami tentang bleaching berarti termasuk bagaimana proses terbaiknya. Berikut adalah langkah-langkahnya gengs.

1. Bersihkan rambut dari kekusutan

Keramas penting lho sebelum mewarnai rambut. Setelah bersih, sisir rambut dan pastikan pastikan tidak ada rambut yang kusut atau menggumpal. Hal ini penting agar proses bleaching bisa merata.

Warna rambut terang (zonelife.ru)

2. Persiapkan larutan bleaching

Larutan bleaching bahan dasarnya adalah hidrogen peroksida dengan kandungan 3%. Taruh di wadah yang memudahkan kalian mengaplikasian ke rambut. Pakai sarung tangan ya biar nggak kena kulit tangan.

3. Aplikasikan ke rambut

Apa arti bleaching disiapkan jika nggak diaplikasikan kan gengs? Caranya adalah bagi rambut ke dalam bagian kecil, lapisi dengan kertas agar larutannya nggak kena kulit rambut. Mulailah dari bagian belakang kepala ke arah depan.

Perlengkapan bleaching (aliexpress.id)

4. Tutup kepala, pasang timer

Selesai pakai bleaching, tutup rambut dengan shower cap. Abis itu tunggu hingga 15-20 menit. Kalau terlalu bentar efeknya nggak maksimal, terlalu lama bisa merusak rambut. Usahakan yang pas.

5. Bilas rambut, kenakan kondisioner

Setelah waktu tunggu dirasa cukup, segera bilas rambut. Tapi jangan pakai air panas ya, bisa rusak nanti rambut kalian. Nah, biar kelembaban rambut terjaga gunakan kondisioner seperti abis sampoan. Bilas lagi dan keringkan rambut.

Kalau hasilnya bagus setelah kering, artinya bleaching kalian sukses. Tinggal diwarnai sesuai selera kalian gengs.

Menggunakan bleaching (gayarambut.co.id)