Deretan Hotel Horor Malang, Berani Menginap di Sini?

Salah satu hotel horor Malang beberapa waktu yang lalu sempat ramai menjadi perbincangan publik karena sebuah video yang menampilkan suasana hotel yang terlihat seram.

Beberapa waktu lalu, salah satu hotel di Malang sempat ramai menjadi bahan perbincangan di dunia maya. Pasalnya, ada sebuah video yang menampilkan suasana hotel yang bikin bulu kuduk merinding karena terlihat seram. Hotel horor Malang  tersebut memang sudah lama terkenal akan nuansa mistisnya.

Namun, itu hanyalah satu dari beberapa hotel yang terkenal seram di Malang. Masih ada beberapa hotel lain yang tak kalah horor. Penasaran? Berikut deretan hotel horor di Kota Malang.

1. Hotel Niagara

Terletak di perbatasan Kota Malang, tepatnya di Jl. Raya Doktor Soetomo No.63 Lawang, Hotel Niagara sudah berdiri sejak tahun 1900-an. Hotel yang diarsitekturi oleh warga negara Brazil ini awalnya adalah hotel paling megah pada zamannya. Namun sayang, karena perawatannya yang kurang diperhatikan, alih-alih nyaman, kondisi kini terasa menyeramkan. Tak sedikit orang berbagi pengalaman tentang kejadian aneh yang menimpa mereka saat menginap di hotel yang satu ini.

2. Hotel Tugu

Deretan Hotel Horor Malang (via Photo Malang)

Hotel yang satu ini terletak tepat di pusat Kota Malang, letaknya pun tak jauh dari Balai Kota Malang, hotel tersebut adalah Hotel Tugu. Bergaya arsitektur zaman Belanda, ada satu ruangan di hotel ini yang terkesan menyeramkan lantaran terdapat lukisan seorang wanita berambut panjang dengan raut muka datar. Hingga saat ini, masih belum diketahui pasti siapa orang yang melukis wanita tersebut.

3. Hotel Splendid Inn

Deretan Hotel Horor Malang (via Dioramalang)

Letaknya berdampingan dengan Hotel Tugu, Hotel Splendid Inn juga tak kalah seram. Hotel ini awal dibangun pada tahun 1924 dan selesai pada tahun 1930. Karena merupakan bangunan kuno, tak heran jika banyak kejadian mistis sering terjadi di hotel yang satu ini. Namun meskipun terkenal horor, Hotel Splendid Inn tetap menjadi incaran para wisatawan untuk menginap karena keunikan bentuk bangunannya.

4. Lembah Dieng

Deretan Hotel Horor Malang (via Penginapan Net)

Berbeda dari hotel yang sudah disebutkan di atas, Hotel Lembah Dieng merupakan proyek mangkrak alias belum selesai dalam pembangunan. Tak ada yang tahu pasti kenapa hotel tersebut tak diselesaikan sehingga hanya meninggalkan bangunan kosong yang menimbulkan nuansa seram. 

Menurut masyarakat sekitar, pada malam hari sering terdengar teriakan minta tolong dan suara aneh lainnya yang berasal dari dalam bangunan hotel tersebut. Nah, itulah deretan hotel horor Malang  yang berhasil kami rangkum. Bagaimana? Berani untuk mengunjunginya?

Deretan Hotel Horor Malang (via Travellingyuk)