Pepes ikan yang dibalur bumbu rempah sedap dan dipadukan harum daun kemangi menjadi hidangan lezat di rumah dan bisa jadi variasi menu biar nggak itu-itu aja.
Diproses dengan cara dikukus dan dipanggang, menghasilkan aroma pepes ikan yang sempurna serta menggugah selera. Ikan yang sering digunakan untuk memasak pepes, salah satunya adalah ikan nila.
Tertarik menjajal resep pepes ikan nila enak dan mudah di rumah? Yuk, simak bahan dan resep pepes ikan berikut ini!
Bahan-Bahan Pepes Ikan yang Disiapkan:
2 ekor ikan nila
2 ikat daun kemangi
6 lembar daun salam
9 cabe merah besar
4 kemiri, 3 ruas jahe dan 3 ruas kunyit
8 siung bawang merah
4 siung bawang putih
Cabe rawit merah sesuai selera
2 sereh dan lengkuas
Gula pasir, garam dan sedikit kaldu bubuk
Ilustrasi Pepes Ikan Nila (Selerasa.com)
Cara membuat pepes ikan nila
- Bumbui ikan nilai dengan garam pada 2 sisi permukaannya hingga meresap. Diamkan dan sisihkan
- Haluskan bawang merah, bawang putih, cabe merah, cabe rawit, gula, kaldu bubuk, dan garam.
- Tambahkan sereh yang sudah dipotong-potong, jahe, kunyit, dan lengkuas. Lalu, tumbuk bersama bumbu halus.
- Bumbu pepes dibagi menjadi dua bagian untuk dua pepes ikan.
- Siapkan 3 lembar daun pisang yang ditumpuk. Beri daun salam dan daun kemangi lumayan banyak. Letakkan bumbu pepes ikan yang sudah disiapkan di atas daun kemangi dan daun salam.
- Letakkan 1 ekor ikan nila yang sudah diberi garam. Oleskan kembali bumbu halus di atas ikan nila. Taburi daun kemangi kembali.
- Bungkus pepes ikan. Ulangi langkah membungkus pepes untuk ikan berikutnya.
- Siapkan panci kukusan dan panaskan. Letakkan pepes ikan yang siap dikukus. Tutup panci kukusan.
- Kukus selama 30 menit. Matikan kompor.
- Angkat dan panggang pepes ikan agar semakin kesat dan tidak lagi berair.
- Angkat pepes ikan, buka, dan siap disajikan.
- Sajikan bersama nasi hangat agar semakin nikmat.
Demikianlah resep pepes ikan nila dengan bumbu sedap dan gampang didapat di pasar atau supermarket. Cocok jadi hidangan favorit bersama keluarga Bunda di rumah!
Ilustrasi Pepes Ikan Nila (YouTube)