Turnamen untuk hewan memang sudah tidak asing lagi saat ini, mulai turnamen atau lomba olahraga untuk kucing, anjing, burung, hingga babi. Namun selain turnamen yang biasa kita dengar, ternyata ada deretan turnamen teraneh menggunakan hewna. Apa saja itu? Yuk simak selengkapnya.
Gulat Unta
Kalau di Indonesia adanya sabung ayam, ternyata di Turki ada yang namanya Gulat Unta. Ada dua ekor unta yang akan bertarung dalam turnamen ini. Keduanya saling mendorong dan mengaitkan lehernya. Seekor unta dinyatakan kalah jika jatuh, terseret kabur dari arena, berteriak kesakitan atau tersungkur ke tanah.
Umpan Tikus
(cnnindonesia.com)
Rat Baiting atau umpan tikus ini merupakan olahraga khusus hewan yang dulu sempat populer namun sudah dilarang karena dianggap kejam. Di Inggris, olahraga ini sudah ditiadakan sejak tahun 1912. Hal ini adalah karena anjing-anjing harus menangkap tikus yang berusaha kabur dari sebuah kotak. Pertengkaran keduanya tidak hanya menyiksa tikus, namun juga anjing. Karena itulah olahraga ini telah ditiadakan.
Ferret Legging
(painterest.com)
Kompetisi aneh ini konon katanya pertama kali dilakukan di Inggris. Peserta harus memasukkan musang (ferret) ke dalam celananya dan menjaga agar musang tetap berada di dalam celana selama mungkin untuk jadi pemenang. Hanya pria yang boleh melakukan turnamen ini. Tak jarang lomba berlangsung berjam-jam tergantung ketahanan diri para peserta.
( voozzy.com)