Warga Inggris Tersiksa Setahun Karena Suara Misterius yang Terus Muncul

Warga Inggris Tersiksa Setahun Karena Suara Misterius yang Terus Muncul

Banyak warga di sebuah desa yang ada di Inggris mengaku tersiksa selama setahun terakhir karena suara dengunan misterius yang tidak kunjung hilang. 


Penduduk di Holmfield, Halifax itu mengatakan suara yang aneh dan tidak mereka harapkan itu sangat mengganu dan membuat mereka tidak bisa tidur, sehingga mengganggu kesehatan mereka. 

Banyak dari mereka yang mengira mungkin sumber dari suara tersebut adalah unit-unit industri yang berada di daerah setempat. Namun penyelidikan dari Dewan Calderdale mengidentifikasi ada banyak sumber potensial. 

Warga desa tersebut telah mendesak pihak berwenang untuk melanjutkan penyelidikan dengan mencari tahu penyebab suara dengunan halus tersebut. Bahkan sebuah petisi telah diturunkan baru-baru ini karena kekhawatiran akibat penundaan penyelidikan. Hingga saat ini telah terkumpul 400 tanda tangan. 

Bahkan warga setempat bernama Yvonne Conner mengklaim suara bising berfrekuensi rendah itu berdampak pada kesehatannya. Beberapa warga juga terpakasa mengubah jam kerja mereka karena kurangnya istrirahat, bahkan ada warga yang menginap ke hotel pada akhir pekan agar bisa mendapatkan istirahat yang layak. 

(GEOGRAPH-DEREK HARPER via BBC INDONESIA)

“Ini menyebabkan masalah bagi orang-orang, seperti kurang tidur, sakit kepala dan tekanan di bagian depan kepala, sulit berkonsentrasi, sakit telinga, stress dan kecemasan yang telah mengakibatkan saya terkena penyakit shingles,” ujar Conner. 

Saat ini anggota Dewan Calderdale Scott Patient mengatakan penyelidikan akan terus berlanjut dan telah bekerja sama dengan pihak berwenang di desa-desa tetangga.

(AFP,GETTY IMAGES via BBC INDONESIA)