Tips Bikin Gigi Kuning Jadi Putih Kembali, Percaya Diri Muncul Lagi

Gigi kuning tentu membuat seseorang tak percaya diri. Coba lakukan langkah-langkah ini agar gigi berubah jadi putih kembali.

Menjaga kesehatan gigi cukup penting karena jika gigi kuning  membuat seseorang jadi tdak percaya diri  lagi. Membersihkan gigi kuning bisa dilakukan dengan beberapa cara. Alhasil gigi kuning bisa disulap menjadi putih dan kepercayaan diri jadi meningkat.

1. Selektif Pilih Pasta Gigi

Rajin menggosok gigi membuat gigi yang kuning berangsur-angsur putih kembali. Tapi menggosok gigi tidak cukup karena harus menggunakan pasta gigi yang mengandung soda kue dan hydrogen peroksida. Dilansir dari Okezone, pasta gigi denan hydrogen peroksida bisa mengurangi pewarnaan gigi dan meningkatkan gigi jadi putih.

2. Menambah Vitamin C

Kekurangan vitamin C konon dapat memperburuk periodontitis atau penumpukan bakteri pada gigi dan gusi, Ternyata penumpukan ini membuat gigi bisa jadi menguning. Konsumsi vitamin C sepert buah dapat mengurangi perubahan warna pada gigi.

3. Enzim Buah

Enzim buah dapat mencegah perubahan warna pada igi. Pasta gigi yang mengandung enzim papain dari buah papaya dan enzim bromelain dari nanas bisa menghilangkan noda pada gigi, termasuk gigi yan berwarna kuning.

4. Minyak Kelapa 

Berkumur dengan minyak kelapa bisa menjadi cara yang efektif untuk mengurangi penumpukan plak di gigi. Berkumur dengan minyak kelapa bisa mengurangi perubahan warna kuning pada gigi.

Ilustrasi Gigi Berwarna Kuning (detikHealth)

5. Pemutih Gigi

Mendatangi dokter gigi biasanya dilakukan orang untuk konsultasi bagaimana hilangkan warna kuning pada gigi. Biasanya dokter akan merekomendasikan kepada pasiennya untuk menggunakan pemutih gigi. Metode pemutihan gigi ini dengan memakai baki yang dipasang di atas gigi. Baki berisi gel pemutih dan dipakai selama 2 hingga 4 jam sehari.

6. Strip Pemutih 

Strip pemutih memberkan lapisan tipis gel peroksida pada strip plastik yang dibentuk sesuai dengan permukaan gigi. Produk strip pemutih bervariasi. Strip pemutih gigi membuat gigi lebih cerah dan hilangkan warna gigi kuning .

Ilustrasi Perawatan Gigi (Tirto.id)