Cara Mengusir Mahluk Halus dari Rumah yang Belum Diketahui Orang

Keberadaan mahluk halus di rumah kadang menganggu ketenangan. Begini cara mengusir mahluk halus yang masih jarang dilakukan orang.

Keberadaan hantu atau mahluk halus di rumah dan sering menampakan kepada penghuni rumah membuat kondisi tidak menyenangkan. Tentu jika sudah sangat mengganggu membuat penghuni rumah ingin mengusir dengan cara apapun 

Paling sering yang dilakukan penghuni rumah adalah dengan memanggil orang pintar seperti paranormal hingga pemuka agama seperti Ustaz lalu mendoakan rumah tersebut agar hantu segera angkat kaki. Sebenarnya selain memakai cara itu bisa dilakukan dengan beberapa langkah lain yang  konon masih jarang diketahui orang lain. 

1. Membuka Ventilasi Udara

Udara yang pengap di dalam rumah bisa jadi membuat mahluk halus senang berada di rumah anda. Apalagi jika sinar matahari pagi dan udara segar jarang masuk ke dalam rumah. Maka cobalah membuka ventilasi udara seperti pintu dan jendela agar udara segar bisa masuk ke rumah dan udara yang pengap yang menandakan energi negatif bisa keluar.

2. Tepuk Tangan Keras

Dilansir dari GenPi, melakukan tepuk tangan keras di dalam rumah akan melepaskan suara dan getaran sehingga memecah energi negatif di dalam rumah. Cobalah bertepuk tangan sembari berjalan di sekitar rumah. Lakukan konsentrasi pada sudut rumah, rak, tangga untuk menghilangkan kekuatan negatif di setiap ruangan.

3. Menanam Tanaman Hidup

Tanaman hidup bisa dipakai untuk penghijauan dan keindahan dalam rumah. Tanaman bisa menyuplai oksigen yang bagus di dalam rumah. Coba tanam beberapa tanaman seperti anggrek, kemangi, lily, melati, dan lidah buaya. 

Membuka Jendela dan Pintu Bisa Mencegah Energi Negatif Masuk (Tokopedia)

4. Memakai Minyak Esensial

Minyak esensial dipercaya bermanfaat untuk menghilangkan energi negatif dari rumah, kantor, atau barang apapun. Minyak esensial juga mampu menyegarkan seisi rumah secara alami dan menumbuhkan energi positif di rumah. Minyak esensial yang digunakan bisa dipilih dengan aroma lemon, lavender, jeruk manis, mawar, dan pepermint.

Tentunya cara yang juga ampuh dan banyak  dilakukan untuk mengusir hantu adalah para penguni rumah rajin berdoa bersama agar rumah benar-benar terlindungi dengan kekuatan positif agar mahluk halus tak nyaman berada di rumah tersebut. 

Menanam Tanaman Hidup di Rumah Jadi Solusi Mengusir Hantu (CNN Indonesia)