Jerawat adalah masalah kulit yang paling banyak dialami oleh banyak orang. Jerawat muncul ketika pori-pori kulit tersumbat oleh minyak dan sel kulit mati. Munculnya jerawat ditandai oleh bintik-bintik di beberapa bagian tubuh, seperti leher, punggung, dada, dan paling sering terjadi di wajah.
Jerawat adalah masalah kulit yang nggak hanya mengganggu kesehatan kulit, tapi juga mengganggu penampilan. Jangan sekali-kali kamu memencet jerawat yang tumbuh karena hanya akan menyebabkan bekas jerawat berwarna hitam kecoklat-coklatan. Sudah berusaha menghilangkan jerawat, sesudahnya malah harus menghilangkan bekasnya.
Apabila jerawat sudah hilang tapi bekasnya nggak mau pergi, kamu bisa memanfaatkan beberapa bahan alami berikut ini. Beberapa bahan ini dipercaya mampu menghilangkan bekas hitam jerawat. Penasaran apa saja bahan alami tersebut? Ini dia daftarnya.
1. Mentimun
Mentimun mengandung banyak vitamin yang dapat bermanfaat bagi kulit wajah, seperti melembabkan kulit dan menghilangkan noda hitam bekas jerawat. Caranya cukup mudah, iris tipis mentimun secukupnya, lalu letakan di atas bekas jerawat. Diamkan selama 30 menit kemudian bilas dengan air dingin. Lakukan rutin setiap hari agar bekas jerawatmu segera pergi.
2. Madu
https://www.pexels.com/
Madu dipercaya bisa mencegah bibir kering, mengobati sariawan dan panas dalam, sampai membantu meningkatkan imunitas tubuh. Madu juga baik digunakan untuk menghilangkan noda bekas jerawat dan membantu mempercepat penyembuhan luka. Caranya, kamu hanya perlu mengoleskan madu di area yang muncul noda jerawat. Lalu, diamkan semalaman dan basuh keesokan paginya.
3. Lemon
https://www.pexels.com/
Air perasan lemon mengandung asam alfa-hidroksi alami (AHA) yang mampu untuk menghilangkan noda hitam bekas jerawat. Lemon juga berfungsi untuk mempercepat penyembuhan dan revitalisasi kulit. Caranya, kamu cuma perlu memeras lemon dan mengambil air perasannya. Oleskan air perasan lemon pada noda bekas jerawat. Lalu diamkan sampai kering dan bilas wajah dengan air bersih.
4. Ampas Teh
https://www.pexels.com/
Ampas teh punya manfaat yakni menghilangkan bekas jerawat. Antioksidan yang terkandung di dalam teh ampuh untuk memperbaiki kondisi kulit dan memudarkan bekas jerawat. Siapkan sekantung teh celup yang sudah diseduh.
Usapkan saja ampas tersebut pada bagian kulit yang ternoda bekas jerawat selama beberapa saat. Lalu bilas dengan air dingin hingga bersih.
https://www.pexels.com/