Deretan Game dengan Sekuel Paling Banyak, Bisa Sampai Ratusan

berikut ini deretan game dengan sekuel paling banyak

Sama seperti film atau series, ternyata beberapa seri game juga terus hidup dan melahirkan sekuel atau game terbaru. Karena itulah semakin banyak sekuel game yang memperkenalkan karakter baru, latar belakang baru hingga gameplay terbaru yang bisa dinikmati. 

Ternyata ada banyak game yang memiliki belasan, puluhan hingga ratusan sekuel loh. Penasaran game apa aja? Yuk simak selengkapnya di bawah ini. 

Super Mario 

Game satu ini emang paling terkenal karena banyak macamnya. Jika ditotal ada lebih dari 200 game yang terhitung dari seri utama hingga game-game lain seperti Mario Kart, Paper Mario, Mario Tennis dan Mario Party. Bahkan karakter Luigi dan Wario juga memiliki seri gamenya sendiri loh. 

Pokemon 

Super Mario (nintendolife.com)

Serial anime yang satu ini juga banyak dibuat dalam berbagai bentuk. Mulai dari anime, manga, film, merchendise, hingga gamenya. Game Pokemon pertama kali rilis pada tahun 1996 dan yang terbaru dijadwalkan rilis pada 2022 nanti. Seri pertama game ini punya delapan generasi dengan masing-masing memiliki tiga game berbeda. Selain seri utama ada banyak seri lain seperti Mystery Dungeon, Pokemon Snap, Pokemon Pinball dan lainnya. 

Final Fantasy 

(Pokemon (nintendolife.com))\

Siapa sih yang tidak kenal dengan game ini, saking populernya Final Fantasy bahkan dikembangkan menjadi film juga. Game pertamanya rilis pada tahun 1987 dan kabarnya game ke 16 dari seri utamanya sedang dikembangkan saat ini. Selain seri utama juga ada spin offnya seperti seri Chocobo dan Crystal Chronicles. 

Final Fantasy (nintendolife.com))