Cara Mudah Merawat dan Menjaga Kesehatan Mata

Cara Mudah Merawat dan Menjaga Kesehatan Mata

Setiap aktivitas yang dilakukan sehari-hari, tidak terlepas dari peran mata sebagai indra penglihatan. Meski fungsinya bisa menurun seiring pertambahan usia, tetapi kamu tetap bisa melakukan berbagai upaya untuk menjaga kesehatan mata dan mencegahnya dari berbagai penyakit mata.

Kita terkadang sering lupa untuk merawat kesehatan mata. Padahal mata termasuk dalam lima indera terpenting dalam tubuh manusia. Tanpa mata, kita tidak bisa melihat keindahan dunia dan wajah orang-orang terdekat kita. Untuk memastikan mata tetap sehat seiring dengan bertambahnya usia, berikut adalah beberapa cara merawat dan menjaga kesehatan mata dengan mudah.

1. Konsumi Makanan Bergizi

Mengonsumsi makanan bernutrisi yang kaya akan kandungan vitamin A, vitamin C, vitamin E, lutein, selenium, dan asam lemak omega-3 dapat menangkal masalah mata terkait usia, misalnya katarak. Kamu dapat memperoleh berbagai nutrisi tersebut dengan mengonsumsi sayuran hijau, salmon, tuna, telur, kacang-kacangan, dan jeruk.

2. Hindari Terpapar Layar Gadget Terlalu Lama

https://www.pexels.com/

Menatap layar komputer atau smartphone terlalu lama dapat menyebabkan mata lelah. Gejalanya bisa berupa sakit kepala, nyeri leher, sakit pada bahu dan punggung, mata kering, serta pandangan menjadi kabur. Jika kamu bekerja di depan komputer sepanjang hari, istirahatkan mata dengan mengalihkan pandangan selama 20 detik, setiap 20 menit sekali.

3. Hindari Paparan Sinar UV Terlalu Lama

https://www.pexels.com/

Mata yang terlalu sering terpapar sinar ultraviolet lebih berisiko mengalami katarak, degenerasi makula, kornea terbakar, dan bahkan kanker mata. Pakailah kacamata hitam yang dapat melindungi mata dari sinar UVA dan UVB atau menggunakan topi bertepi lebar saat beraktivitas di siang hari.

4. Periksakan Mata Secara Rutin

https://www.pexels.com/

Melalui pemeriksaan mata, dokter dapat memantau kondisi mata dan mendeteksi sejak dini masalah pada mata akibat penyakit tertentu. Selain itu, pemeriksaan mata juga penting dilakukan bila kamu memiliki riwayat penyakit mata yang diturunkan secara genetik dari orang tua ke anak. Dengan demikian, langkah penanganan dapat dilakukan dengan cepat dan tepat.

https://www.pexels.com/