Kita semua tahu, mengoleskan sunscreen di wajah dan lengan merupakan rutinitas skincare yang penting dan wajib dilakukan setiap hari, tak peduli cuaca cerah maupun mendung. Pemakaian tabir surya ini pun jadi hal wajib jika kita beraktivitas di luar rumah.
Namun, banyak di antara kita yang masih sering melewatkan beberapa bagian tubuh saat mengaplikasikan sunscreen untuk melindungi kulit dari bahaya sinar matahari. Padahal, bagian-bagian tubuh tersebut sering terkena paparan sinar matahari yang berpotensi menimbulkan bintik hitam, sunburn, hingga memicu pertumbuhan sel kanker kulit.
Bagian tubuh apa aja yang dimaksud? Yuk cek di sini, Ladies!
1. Telinga
Memiliki banyak lipatan, memang sulit mengaplikasikan suncreen di telinga. Namun, area ini biasanya terkena sinar matahari sama banyaknya dengan area wajah. Jadi, jangan lewatkan bagian telinga ya.
2. Kulit Kepala
Kulit kepala merupakan titik tertinggi dari tubuh. Dengan kata lain, bagian ini paling rawan terkena paparan sinar matahari daripada area tubuh yang lain. Sementara itu, rambut ternyata tidak sepenuhnya melindungi kulit kepala.
Itulah mengapa sebaiknya kita perlu memakai sunscreen di kulit kepala dan garis rambut. Selain suncreen, memakai topi juga bisa membantu melindungi bagian ini.
3. Kelopak mata
Kulit di sekitar mata yang tipis membuatnya rentan terhadap kanker kulit serta tanda-tanda penuaan seperti kerutan dan bintik matahari. Namun kebanyakan dari kita ragu untuk mengaplikasikan sunscreen di kelopak mata karena bagian kulit ini sangat sensitif.
Hal ini bisa diatasi dengan cara selektif memilih tabir surya, disarankan untuk menggunakan mineral sunscreen yang mengandung titanium dioxide atau zinc oxide yang diformulasikan untuk kulit sensitif. Atau, kamu juga bisa menggunakan krim mata yang mengandung SPF.
4. Bibir
Bibir juga merupakan bagian dari kulit dan kanker kulit pun dapat berkembang di sana. Untuk melindungi area bibir, yang kita butuhkan adalah lip balm dengan SPF 30 atau lebih tinggi. Atau, oleskan facial sunscreen ke area bibir luar.
Selain Wajah dan Lengan, 6 Bagian Tubuh Ini Juga Butuh Perlindungan Sunscreen! (Pinterest)
5. Leher dan Dada
Setelah mengoleskan sunscreen ke wajah, jangan lupakan bagian leher dan dada. Terutama ketika menggunakan bikini, tank top, atau baju tanpa lengan. Jika abai, area ini bisa berpotensi menjadi titik tumbuh kanker kulit.
Tinted sunscreen bisa menimbulkan noda di pakaian, jadi sebaiknya pakai zinc oxide sunscreen yang ringan untuk leher dan dada.
6. Kaki
Bagian atas telapak kaki kita sering terkena sinar matahari. Demikian pula dengan lutut dan betis. Belum lagi alas kaki seperti sepatu kets pun berpotensi menyerap sinar matahari, begitu juga jika berjemur di pantai tanpa alas kaki. Oleh karena itu, kita perlu mengaplikasikan sunscreen di area kaki.
Nha, itu tadi enam bagian tubuh yang sebaiknya tidak terlewat diberi sunscreen. Disarankan untuk mengoleskan tabir surya setiap dua jam sekali. Jika sedang berenang atau berkeringat, aplikasikan kembali setelahnya, ya!
Selain Wajah dan Lengan, 6 Bagian Tubuh Ini Juga Butuh Perlindungan Sunscreen! (Real Simple)