Selebriti TikTok, Iben M.A sedang menjadi sorotan netizen lantaran dirinya mengunggah sebuah video challenge bagi orang yang mau menirukan gaya monyet.
Melalui cuplikan konten yang diunggahnya, terlihat Iben sedang memasang sebuah kertas di dadanya yang bertuliskan tantangan dan jumlah uang yang akan diberikan kepada orang yang melakukannya.
"Orang pertama yang bisa peragain monyet selama 10 detik dapat Rp 300 ribu," ujar @iben_ma dalam videonya sambil berdiri di pinggir jalan menunggu orang yang bersedia melakukan tantangannya.
Tak lama, ia pun dihampiri oleh seorang pria dan bersedia melakukan tantangan yang ditawarkan oleh Iben. Saat itu pula, pria tersebut mempraktekkan gaya dan suara monyet. Iben pun menghitung mundur.
Setelah mendapatkan uang, Iben kembali menawarkan untuk menirukan hewan lainnya dengan memberikan uang tambahan yaitu Rp 100 ribu.
Iben M.A, seleb TikTok yang dihujat netizen karena membuat challenge menirukan gaya monyet (via tiktok)
"Lu mau ronde tambahan gak?" ucap Iben.
"Boleh om," balasnya.
"Kalau lu bisa peragain satu binatang lagi, lu dapat seratus ribu," ujar Iben.
"Kambing," jawab pria tersebut. Ia pun langsung membungkuk sambil menirukan gaya kambing yang sedang mengembik.
Usai pria tersebut melakukan tantangan, Iben pun memberikan uang Rp 100 ribu. Dan dia meminta pada pria tersebut melihat ke arah kamera.
Sampai saat ini, video tersebut viral ditonton oleh lebih dari 2 juta views dan memperoleh 900 ribu lebih Likes. Di kolom komentarnya, terlihat ada warganet yang memberi kritik dan ada pula yang memberikan apresiasi.
"Kita terhibur, bapaknya dapat uang, iben dapet content. Jadi ambil sisi positifnya aja lah," ujar akun@bad coopy.
"Langsung berbagi aja napa sih..susah amat kayaknya ngasih orang 300 ribu..ntah lu mau bilang challenge atau ga..secara ga langsung sudah ngerendahin," kritik akun @Baskoro Pandu.
"Menurut gua si mending cari challenge yang lain bang jangan bawa-bawa binatang, kasian kalau ada orang tua yang ngelakuin challenge ini demi uang," saran akun @yaudahiya.
"Berbagi lah dengan tidak mempermalukan orang, ada hadisnya tapi gw lupa intinya begitu," saut akun @ZX69.
"Andai itu bokap gue, gue bakal nangis dan marah sama lo walaupun bokap gue pulang bawa duit," timpal akun @IYEIYE.
Kalo menurut kalian gimana, guys? Wajar gak kalo Iben memberikan challenge seperti itu?
Iben M.A, seleb TikTok yang dihujat netizen karena membuat challenge menirukan gaya monyet (via tiktok)