Foundation untuk Kulit Berminyak Bagusnya Gimana, Ya?

Biar nggak bingung milih foundation untuk kulit berminyak, yuk simak penjelasan di bawah.

Kulit berminyak menjadi kendala berbahaya bagi wanita. Apalagi jika kamu ingin tampil maksimal dalam satu acara. Tentu kamu nggak mau kan tiba-tiba makeup luntur. Waspada girls

Emang nggak semua wanita memiliki kulit berminyak, namun bukan berarti nggak ada, kan? Dan permasalahan utama adalah memilih produk kecantikan terbaik dan cocok untuk kulitmu. 

Bagi kamu yang memiliki kulit berminyak, memilih jenis foundation yang tepat bisa membuat makeup lebih cemerlang. Sedangkan kamu yang lagi belajar makeup, pasti sering mengalami gonta-ganti merk produk kecantikan karena dirasa kurang cocok untuk kulit wajah. 

Pemula memang sering buat kesalahan. Tapi jika kamu membuka wawasan, setidaknya bisa meminimalisir kondisi-kondisi yang tidak diinginkan. Apalagi pemula dalam urusan makeup.

Ilustrasi kulit berminyak. (bintang.com)

Nah, untuk kamu yang lagi belajar merias wajah, kita udah mempersiapkan kejutan nih. Simak yuk tips dan trik memilih foundation untuk kulit berminyak. 

Gunakan produk yang tidak mengandung minyak 

Pertama harus kamu pahami adalah kulit berminyak membutuhkan treatment lebih daripada jenis kulit lain. 

Agar kulit gak terlihat seperti 'kilang minyak,'  matte foundation adalah pilihan yang tepat. Jadi, foundation untuk kulit berminyak harus dipilih berdasarkan teksturnya yang terasa ringan di kulit supaya kulit wajah tidak semakin berminyak. 

Ilustrasi belajar make up. (cambon.com)

Kamu bisa mencoba drugstore foundation Revlon Colorstay Foundation for Combination/Oily Skin. Walaupun produk drugstore, jangan ragu sama kualitas, hasil akhir yang light to medium consideration dan membuat wajah jadi bebas kilap. Apalagi setelah repackaging botol yang menjadi lebih praktis karena adanya pump

Pilih produk berbentuk cair atau bubuk 

Foundation berbentuk cair enak digunakan karena ramah untuk wajah. Namun, tetap ingat untuk menggunakan yang bebas minyak atau berbahan dasar air. Hal ini dilakukan agar kulitmu nggak malah tambah berminyak dan tetap dalam kondisi kering. 

Pernah mencoba powder foundation? Untuk kamu yang memiliki kulit berminyak bisa, lho, mencoba yang bentuknya bubuk. Banyak keuntungan dari jenis ini. Cocok untuk kulit berminyak dan aplikasi yang mudah. Selain itu, aplikasikan dengan brush yang lembut agar hasilnya semakin terlihat cetar. 

Revlon Colorstay. (ebay.co.uk)

Untuk contoh produknya kamu bisa menggunakan Mineral Botanica Loose Foundation. Produk ini memiliki tekstur halus dan mampu melembabkan kulit. Yang terpenting, paraben free!

Tetap gunakan moisturizer

Sebaik apa pun foundation-nya, jika kondisi kulit kurang lembab maka hasilnya tidak akan maksimal. Itu harus kamu catat, girls.

Cream yang cocok tidak membuat kulit wajah jadi semakin berminyak, kok. Malah, gel salve untuk kulit berminyak bisa menjaga kelembapan kulit dan mengurangi kadar minyak. 

Botanica Loose Foundation. (id.priceprice.com)

Sehabis itu kamu bisa coba mengaplikasikan foundation terlebih dahulu. Yah, primer digunakan sebelum foundation nantinya akan berefek pada kulit. Contohnya kulit jadi lebih halus, kadar minyaknya lebih sedikit dan pori-pori jadi terlihat kecil.

Nah, itulah tips memilih foundation terbaik untuk kulit berminyak. So, nggak ada alasan lagi kan makeup luntur? 

Moisturizer. (stylecraze.com)