Bila Telinga Sebelah Kanan Sakit, Jangan Disepelekan karena Harus Waspadai Hal Ini

Jangan sepelekan bila merasakan gejala sakit pada telinga sebelah kanan. Ini bahaya yang bisa didapatkan bila didiamkan.

Suka merasakan sakit pada telinga sebelah kanan? Jangan sepelekan hal itu. Sebab telinga menjadi salah satu organ penting dalam tubuh yang berfungsi untuk mendengarkan suara. Sakit pada telinga memang kerap terjadi karena disebabkan oleh beberapa hal.

Dilansir dari Alodokter, nyeri atau sakit pada telinga bisa dirasakan ketika kita sedang mengunyah atau membuka mulut. Selain itu pada telinga juga bisa alami gangguan seperti keluar cairan dari dalam telinga dan pendengaran telinga berkurang.

dr.Muliani Sukiman mengatakan sakit pada bagian telinga sebelah kanan biasanya karena beberapa hal mulai dari otitis media atau peradangan pada telinga bagian tengah, otitis eksterna yakni peradangan pada telinga luar, TMJ/Temporo-mandibular joint disorder atau gangguan pada sendi rahang dan benturan hingga paparan suara yang keras.

Untuk memastikan seperti apa gangguan yang dialami telinga, sebaiknya kita langsung bergegas untuk mendatangi dokter spesialis Telinga Hidung Tenggorokan atau THT untuk memeriksakan lebih lanjut.

Dokter THT akan melakukan pemeriksaan intensif untuk menelusuri lebih jauh sakit pada telinga, sehingga penanganan termasuk obat yang diberikan akan tepat. Sebenarnya untuk mencegah telinga sakit bisa melakukan beberapa langkah untuk menghindari hal tersebut.

Ilustrasi Sakit Telinga (Hello Sehat)

Cara pertama kamu bisa menghindari kebiasaan mengorek telinga dengan benda apapun, selain alat korek kuping yang khusus untuk membersihkan telinga. Bahkan meski terlihat aman menggunakan korek kuping disarankan untuk tidak terlalu sering membersihkan telinga.

Melindungi telinga juga harus dilakukan ketika beraktivitas, misalnya bisa melindungi saat mandi dan berenang agar tidak banyak kemasukan air. Jika telinga nyeri, tidak ada salahnya untuk mencicipi obat pereda nyeri seperti paracetamol atau jenis ibuprofen.

Ilustrasi Bersihkan Telinga (SehatQ)